JAKARTA, KOMPAS.com - Grup musik asal Inggris Coldplay akan melangsungkan konser di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, pada Rabu (15/11/2023).
Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Metro Jaya, akan melakukan rekayasa arus lalu lintas di sekitar GBK, guna mengantisipasi adanya kepadatan arus lalu lintas di lokasi tersebut.
Rekayasa lalu lintas ini diumumkan melalui akun Instagram @tmcpoldametro, Selasa (14/11/2023). Dalam unggahan tersebut dijelaskan bahwa rekayasa lalu lintas akan diberlakukan tanggal 15 November 2023 pukul 14.00 - 24.00 WIB.
Baca juga: PO Mutiara Abadi Rilis Bus Pariwisata, Punya Fasilitas Smoking Area
Adapun rekayasa lalu lintas di sekitar GBK akan diberlakukan secara situasional, dengan detail sebagai berikut:
View this post on Instagram
Baca juga: Akibat Mobil Jarang Isi BBM Full Tank
Polisi mengimbau agar masyarakat menghindari seputaran GBK untuk menghindari kepadatan lalu lintas terkait adanya konser di kawasan tersebut. Selain itu, diimbau juga untuk para penonton konser agar menggunakan transportasi publik, sebab pihak GBK tidak menyiapkan kantong parkir.
“Hindari sekitaran GBK hindari kepadatan lalu lintas ada konser di GBK. Kepada seluruh penonton konser di GBK agar gunakan transportasi publik,GBK tidak menyiapkan kantong parkir.( drop off di pintu- pintu masuk),” tulis unggahan tersebut.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.