Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bedanya GR Garage dengan Bengkel Resmi Toyota Lainnya

Kompas.com - 15/09/2023, 16:01 WIB
Ruly Kurniawan,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kehadiran fasilitas GR Garage yang dikhususkan sebagai pusat konsultasi dan hiburan para pecinta motorsport, terdapat berbagai aspek yang berbeda dari bengkel resmi Toyota lainnya.

Marketing Director PT Toyota Astra Motor (TAM) Anton Jimmi Suwandy menyebut, perbedaan paling kentara ialah pada sektor pelayanan kendaraan. Pada GR Garage tak hanya melayani perawatan dan reparasi saja.

"Konsumen bisa melakukan upgarde baik pada sisi tampilan sampai performance-nya. Tuning di sektor suspensi maupun engine," kata dia di Pantai Indah Kapuk (PIK) 2, Jakarta Utara, Jumat (15/9/2023).

Baca juga: Mau Beli Toyota Avanza Lawas, Pahami Penyakit Umumnya

GR GarageKOMPAS.com/Ruly Kurniawan GR Garage

Pada GR Garage juga, pihak Toyota menyediakan konsultasi untuk melakukan modifikasi jadi GR Sport biasa atau GR Sport murni, dyno test, sampai instalasi aksesori.

Perbedaan lainnya, dikatakan Nasional Sales Division Head Auto2000 Yagimin, para teknisi di GR Garage harus melalui seleksi yang lebih ketat. Mencangkup pelatihan soal GR Sport di Toyota.

"Menjadi teknisi di GR Garage itu, wajib melalui pelatihan di Toyota GR Motor Indonesia, certify juga dari kita, dan juga ditraining di Customization and Development," kata dia.

Baca juga: Wajib Sediakan Uang Lebih Saat Beli Mobil Matik Bekas di Atas 10 Tahun

GR GarageKOMPAS.com/Ruly Kurniawan GR Garage

Sementara apabila dibandingkan GR Zone yang sudah diluncurkan beberapa waktu lalu oleh Auto2000, di sana merupakan thematic display yang bertujuan mengenalkan brand dan juga produk Gazoo Racing Toyota dari unit kendaraan, merchandise, aksesori, sampai part.

Lebih lanjut, Anton mengatakan GR Garage di Indonesia merupakan yang paling lengkap di dunia dengan menggabungkan sisi lifestyle dan workshop.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau