Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Harga Tiket Jakarta EPrix 2023

Kompas.com - 19/04/2023, 08:42 WIB
Janlika Putri Indah Sari,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Ajang balap mobil listrik Formula E Jakarta 2023 akan resmi diadakan pada 3-4 Juni 2023 mendatang di AGI Jakarta International EPrix Circuit.

PT Jakarta Propertindo (Jakpro) telah mengumumkan harga tiket resmi dengan tiga kategori yang berbeda.

Direktur Niaga dan Operasi Jakpro sekaligus Project Director Jakarta E-Prix 2023 Ivan Cahya Permana mengatakan, penjualan tiket akan mulai dibuka pada 20 April 2023 di aplikasi Goers.

Baca juga: Apes di MotoGP Amerika, Alex Marquez Maafkan Jorge Martin

“Tiket dijual dengan empat kategori dengan target satu hari 70 ribu penonton,” kata Ivan di Kantor Jakpro, Thamrin City, Jakarta Pusat, Selasa (18/4/2023).

Berikut rincian harga tiket Formula E Jakarta 2023 :

1. Royal Suite:

  • Rp 12 juta per orang untuk satu hari. Harga tiket untuk paket dua hari Rp 20 juta.

2. Deluxe Suite

  • Rp 10 juta per orang untuk satu hari. Harga tiket untuk paket dua hari Rp 16 juta.

3. Grand Stand

  • Mulai dari Rp 1 juta per orang untuk satu hari karena harga tiket bervariasi tergantung posisi kursi yang dipilih penonton. Sementara itu, untuk pembelian tiket paket dua hari yakni Rp 2,5 juta.

4. Circuit Festival

  • Rp 750.000 juta per orang untuk satu hari. Harga tiket untuk paket dua hari Rp 1,3 juta.

Ivan juga menyebutkan nantinya tiap kategori tiket memiliki fasilitas yang berbeda-beda. Bagi yang berminat, selama pemesanan pada 19-26 April 2023 akan ada diskon atau potongan harga 20 persen bagi semua kategori tiket. Pihak penyelenggara menyediakan kuota 5.000 tiket untuk pemesanan dengan diskon.

Sementara itu, berbeda dengan tahun sebelumnya yang hanya diadakan hanya 1 hari, tahun ini dilangsungkan selama 2 hari.

“Pada 3 Juni itu untuk ronde ke 10, kemudian pada 4 juni ronde ke 11. Ini dua balapan yang berbeda," kata Ivan.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau