JAKARTA, KOMPAS.com - Beragam program seputar otomotif banyak tersedia di IIMS 2023. Salah satunya adalah IIMS AUCTION, perhelatan lelang kendaraan yang diadakan langsung oleh Dyandra Promosindo.
Ada beragam jenama yang dihadirkan dalam lelang, totalnya adalah sebanyak 22 jenis kendaraan. Variasinya juga cukup unik, karena tersedia Mobil, motor, motor listrik, dan e-bike.
Open bid untuk semua kendaraan lelang sudah dimulai sejak tanggal 16 Februari 2023 dan berlangsung hingga akhir acara IIMS 2023.
Adapun untuk update harga kendaraan yang dilelang, terpantau per-hari ini (19/2/2023), posisi bid masih terbilang rendah.
Baca juga: Bridgestone Rancang Ban Khusus Mobil Listrik
KTM Duke 390 yang merupakan salah satu kendaraan yang dilelang saat ini masih di angka Rp 6 juta. Namun di sisi lain, motor listrik KTM SX E5 sudah memiliki penawaran yang terbilang tinggi, yakni Rp 15 juta.
Beranjak ke unit roda empat, Renault Climber juga dilelang. Saat ini, posisi penawarnya ada di angka Rp 5 juta.
All New Honda Brio Satya 1.2 S MT adalah mobil dengan posisi penawar tertinggi hingga saat ini. Terpantau harganya sudah menyentuh angka Rp 80 juta.
Peserta yang berminat mengikuti lelang bisa mendatangi booth AUCTION yang terletak di Hall A IIMS 2023 atau mengunjungi laman Indonesia Motorshow.
Baca juga: Tampil Elegan, Modifikasi Sederhana Chery Tiggo 8 Pro
Berikut adalah daftar kendaraan yang diikutkan lelang AUCTION IIMS 2023:
Motor (Bid kelipatan Rp 500 ribu) :
KTM RC 390
Benelli Keeway Motobi 152
KTM Duke 200
KTM Duke 390
Royal Alloy GP 150
Kawasaki W175 TR
Motor Listrik (Bid kelipatan Rp 500 ribu) :
KTM SX-E5
Selis Agats
UNITED TX-1800
Polytron FOX-R
Honda PCX 160
E-Bike (Bid kelipatan Rp 100 ribu):
UNITED FURION
Selis IOI
Mobil (Bid kelipatan Rp 1 juta) :
Renault Climber
All New Honda Brio Satya
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.