Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hyundai Stargazer Cetak 4.000 SPK, Model Captain Seat Paling Diminati

Kompas.com - 01/09/2022, 08:31 WIB
Stanly Ravel

Editor

MALANG, KOMPAS.com - Resmi menjadi pemain baru di segmen LMPV, PT Hyundai Motor Indonesia (HMID) mengklaim telah menerima ribuan unit pemesanan Stargazer.

Mobil yang menjadi rival Toyota Veloz dan Mitsubishi Xpander tersebut, digadang-gadang mendapat penerimaan positif sejak diperkenalkan beberapa waktu lalu.

Chief Operating Officer PT HMID Makmur mengatakan, semua tipe Stargazer yang disajikan cukup diminati. Namun paling tinggi masih varian teratas.

"Surat pemesanan kendaraan (SPK) sudah lebih dari 4.000 unit. Tipe terbanyak itu Prime single tone, kedua Prime two tone," ujar Makmur, saat sesi media test drive Stargazer, di Malang, Jawa Timur, Rabu (31/8/2022).

Baca juga: Pertamina Turun Harga, Ini Banderol BBM Non Subsidi per September 2022

Dari jumlah tersebut, menurut Makmur distribusinya saat ini masih terus berjalan. Pada Juli lalu sudah ada 500 unit yang disuplai untuk diler, dan 300 unit unit ritel sales.

Interior Hyundai StargazerHMID Interior Hyundai Stargazer

Menarik, ternyata kontribusi model captain seat untuk tipe tertinggi juga sangat tinggi, yakni mencapai 85 persen.

Kondisi tersebut menurut Makmur, menandakan adanya konsumen yang membutuhkan kenyamanan dari sebuah LMPV sekaligus menggambarkan segmennya mulai naik kelas.

"Stargazer hampir semua ada, tipe Active pun langsung diminati. Kalau biasanya di Indonesia itu, pertama kali launching, pasti yang paling banyak dibeli tipe teratas, tipe bawah tidak ada sama sekali. Di Stargazer ini hampir semua ada yang pesan dari pertama kali launching," ucap Makmur.

Baca juga: Wuling Luncurkan SUV Hybrid, Termurah di Tiongkok

Hyundai Stargazer dipamerkan di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 di ICE BSD, Tangerang, Jumat 12/8/2022). Hyundai Stargazer diklaim sudah terjual hingga lebih dari 1.500 unit bahkan sebelum resmi diluncurkan.KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO Hyundai Stargazer dipamerkan di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 di ICE BSD, Tangerang, Jumat 12/8/2022). Hyundai Stargazer diklaim sudah terjual hingga lebih dari 1.500 unit bahkan sebelum resmi diluncurkan.

Hyundai memasarkan MPV murahnya dengan empat tipe, yakni Active, Trend, Style, dan Prime yang jadi kasta tertinggi. Sementara untuk harganya sebagai berikut :

Stargazer Active MT: Rp 243,300,000
Stargazer Active IVT: Rp 255,900,000
Stargazer Trend MT: Rp 263,300,000
Stargazer Trend IVT: Rp 275,900,000
Stargazer Style: Rp 296,300,000
Stargazer Prime: Rp 307,100,000

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau