Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ingat Lagi Pentingnya Perlengkapan Berkendara Saat Naik Motor

Kompas.com - 25/06/2022, 15:22 WIB
Serafina Ophelia,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penggunaan riding gear atau perlengkapan berkendara masih sering jadi hal yang disepelekan oleh sejumlah pengguna sepeda motor.

Perlengkapan berkendara yang dimaksud tidak terbatas pada helm, tapi juga jaket, pemakaian celana yang tepat serta alas kaki, yaitu sepatu.

Baru-baru ini, pihak kepolisian juga mengimbau masyarakat untuk tidak menggunakan sandal jepit saat berkendara. Tujuannya untuk meminimalisir fatalitas kecelakaan.

"Kalau dibilang sepatu mahal, baju pelindung mahal, ya lebih mahal mana dengan nyawa kita. Tolong itu dijadikan pertimbangan sehingga untuk keluar sudah siap dengan perlengkapan yang ada. Ini gunanya helm standar, pakai sepatu," ucap Kakorlantas Polri Irjen Firman Shantyabudi seperti dikutip korlantas.polri.go.id beberapa waktu lalu.

Baca juga: Begini Tips Berkendara Aman Lewati Pelintasan Kereta Api

Head of Safety Riding Promotion Wahana Agus Sani menjelaskan, penggunaan riding gear selain helm memang tidak diatur secara hukum, namun disarankan untuk digunakan dengan tujuan mengurangi fatalitas kecelakaan.

"Sebelum berkendara, kita harus mempersiapkan segala sesuatunya dengan baik. Apalagi jika berkendaranya dengan jarak yang cukup jauh, jadi selalu persiapkan diri dengan menggunakan perlengkapan berkendara atau riding gear yang aman," ucap Agus pada Kompas.com, Sabtu (25/6/2022).

Pada beberapa kasus kecelakaan seperti rem blong, pengendara motor seringkali tidak punya pilihan selain menjatuhkan diri ke tempat yang aman agar laju motor bisa dihentikan.

Ilustrasi riding gear (jaket motor)Dok. DAM Ilustrasi riding gear (jaket motor)

Tanpa penggunaan perlengkapan berkendara yang baik, pengendara motor dapat mengalami luka yang lebih parah jika tidak menggunakanriding gear seperti jaket, celana panjang dan sepatu.

"Dengan penggunaan riding gear yang aman, apabila kita terjatuh di tempat yang tidak berisiko seperti lapangan atau sawah, mungkin cedera pada tubuh tidak terlalu fatal," ucap Agus.

Baca juga: Mana yang Lebih Baik, Mobil Transmisi Matik AT atau CVT?

Selain faktor keselamatan, Agus juga menyarankan pengendara sepeda motor untuk memperhatikan faktor kenyamanan saat akan memilih riding gear yang akan digunakan.

Ia mencontohkan, untuk sepatu, pengendara motor bisa memakai sepatu riding yang memiliki sedikit hak sehingga tidak licin di foot step motor.

Buat pengendara motor matik, bisa juga dengan menggunakan sepatu kets. Terpenting, Agus menyarankan pengendara sepeda motor untuk menggunakan sepatu yang menutup hingga bagian mata kaki agar lebih aman saat terjadi kecelakaan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com