Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Promo Motor Listrik Gesits, Diskon Rp 1,5 Juta hingga Dapat 2 Baterai

Kompas.com - 01/04/2022, 16:01 WIB
Dio Dananjaya,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Lewat pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) Hybrid 2022, Gesits turut berpartisipasi dan memamerkan motor-motor andalannya.

Tak hanya memamerkan, Gesits turut memberikan diskon menarik buat konsumen yang membeli pada ajang ini.

Herlina Gea, Marketing Manager Gesits Bali Pratama, distributor resmi Gesits di Jakarta dan Bali, mengatakan, pihaknya menyediakan program cashback Rp 1,5 juta dan potongan cicilan dua kali, dari 35 kali jadi 33 kali.

Baca juga: Kenapa Toyota Pilih Kijang Innova Jadi Mobil Listrik?

Gesits ikut memeriahkan pameran Indonesia Electric Motor Show (IEMS) 2021KOMPAS.com/Gilang Gesits ikut memeriahkan pameran Indonesia Electric Motor Show (IEMS) 2021

“Kami juga ada tambahan giveaway helm dan t-shirt. Kami juga ada dari Tokopedia bisa men-top up voucher hingga Rp 1,8 juta potongannya,” ujar Herlina, saat ditemui di IIMS 2022 (31/3/2022).

“Kami juga ada harga bundling, kalau yang normal kan Rp 28,5 juta, dengan satu baterai tambahan menjadi Rp 36,7 juta. Sehingga konsumen berhak lagi mendapat handphone dari Tokopedia,” kata dia.

Mengenai speknya, Gesits dilengkapi motor listrik dengan tenaga puncak 5 kW atau setara 6,7 tk. Motor ini memiliki 3 mode berkendara, dan kecepatan maksimal Gesits dibatasi sampai dengan 70 kpj.

Baca juga: Chery Resmi Kembali ke Indonesia, Ini Jajaran Produk Barunya

Gesits G1 di IIMS 2022KOMPAS.com/DIO DANANJAYA Gesits G1 di IIMS 2022

Gesits memberikan menggunakan baterai Lithium NCM berkapasitas 1.44 KWh untuk satu unit baterainya. Sementara itu, merek ini juga memberikan garansi buat baterai motor listrik selama 3 tahun.

Motor listrik ini dapat menggunakan 2 baterai, sehingga dapat berjalan hingga sekitar 100 kilometer tiap melakukan pengisian daya hingga penuh.

Adapun waktu pengisian daya antara 3 hingga 4 jam, dengan 30 menit pertama dapat menempuh jarak 10 Km.

Baca juga: Motor Listrik Yamaha E01 Mejeng di IIMS 2022, Mirip Skutik NMAX

Motor listrik GesitsKompas.com/ArdiansyahFadli Motor listrik Gesits

Selain itu, Gesits juga memiliki fitur double disk brake, transmisi pulley, suspensi belakang monoshock, LED Daytime Running Lights, HID Projector Head Lamps.

Kemudian, Gesits juga dilengkapi dengan dasbor digital yang dapat terkoneksi dengan aplikasi ponsel pengendara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com