Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dorna Tak Ingin Paddock MotoGP Terlalu Ramai

Kompas.com - 28/02/2022, 14:21 WIB
Gilang Satria,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pandemi Covid-19 memaksa Dorna Sport membuat batasan jumlah orang di area paddock. Jika sebelum pandemi ada 7.000 orang maka saat ini tak sampai separuhnya.

Menyambut musim 2022, jumlah orang akan dibatasi menjadi 3.000 pengunjung. Meskipun saat ini pandemi Covid-19 disebut sedang dalam fase menurun setidaknya hingga kuartal tiga mendatang.

Baca juga: Mengenal Istilah Full Paper dan No Paper Saat Beli Motor Bekas

Selama beberapa pekan terakhir, CEO Dorna Carmelo Ezpeleta telah mengumumkan bahwa situasi di belakang sirkuit akan berubah terlepas masih adanya pandemi atau tidak.

Suzuki Nex II dan Nex Crossover jadi motor paddock Team Suzuki Ecstar di Sirkuit Mandalika.Akun Twitter @suzukimotogp Suzuki Nex II dan Nex Crossover jadi motor paddock Team Suzuki Ecstar di Sirkuit Mandalika.

Menurut Ezpeleta, paddock dan motorhome semakin ramai. Akses penggemar dan penonton ke area pit dan motorhome terlalu banyak dan membuat area ini jadi terlalu sesak.

“Kami tidak ingin kembali ke 2019 karena tidak memberikan nilai tambah bagi olahraga ini,” ujar seorang pejabat senior Dorna dikutip dari Tuttomotoriweb.it, Minggu (28/2/2022).

Akibatnya, semua tim cuma boleh menerima lebih sedikit pengunjung, sponsor, dan juga partner. Supaya area pit termasuk area di belakag sirkuit tidak terlalu padat.

Baca juga: Operasi Keselamatan Jaya 2022 Dimulai Besok

Pembalap Ducati Lenovo Team MotoGP Francesco Bagnaia (kiri) berjalan keluar dari paddock saat sesi tes pramusim MotoGP 2022 di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, NTB, Kamis (10/2/2022). Sesi tes pramusim di sirkuit Mandalika tersebut akan berlangsung hingga Minggu (13/2/2022).ANDIKA WAHYU Pembalap Ducati Lenovo Team MotoGP Francesco Bagnaia (kiri) berjalan keluar dari paddock saat sesi tes pramusim MotoGP 2022 di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, NTB, Kamis (10/2/2022). Sesi tes pramusim di sirkuit Mandalika tersebut akan berlangsung hingga Minggu (13/2/2022).

Dorna juga merencanakan pengurangan drastis untuk media dengan peliputan Race by Race Media Pass, yakni jurnalis yang hanya berpartisipasi dalam satu balapan tertentu.

“Kami ingin mengutamakan kualitas daripada kuantitas di media,” kata kantor komunikasi Dorna.

"Saya berasumsi bahwa pada tahun 2022 dan tahun-tahun berikutnya kita akan melihat maksimum 3000 entri di paddock untuk setiap Grand Prix," kata Ezpeleta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com