JAKARTA, KOMPAS.com – Perilisan bus baru PO Lorena dan Karina nampaknya akan datang dalam waktu dekat. Hal ini bisa dilihat dari beberapa unggahan foto di Instagram yang memperlihatkan bentuk utuh bus PO Lorena dan Karina di Karoseri Laksana.
Misalnya pada unggahan akun Freshbus di Instagram, terlihat dua foto yang menampilkan bus tingkat dan suites class. Untuk model bus tingkat, bodinya masih polos, belum dicat. Sedangkan yang suites class, sudah memakai livery khas PO Karina.
Kabarnya, memang PO Karina dan Lorena memesan bodi bus di Karoseri Laksana. Pemesanan ini sudah lama terdengar, bahkan sejak Oktober 2020.
Baca juga: Bus Baru PO Trans Agung Mulia, Sasis Hino dan Bodi Rakitan Laksana
View this post on Instagram
Export Manager Karoseri Laksana Werry Yulianto mengatakan, PO Lorena dan Karina belum akan merilis bus barunya. Rencananya, baru di akhir Februari bus Karina dan Lorena dirilis.
“Infonya Suites Class dulu yang rilis. Cuma jadwal pastinya kapan belum tahu, akhir Februari,” ucap Werry kepada Kompas.com, Sabtu (29/1/2022).
Baca juga: Simak, Ini Harga Yamaha Fazzio di Jawa Tengah
Selain bodi bus tingkat dan suites class, kabarnya ada juga unit yang menggunakan bodi XHD. Jadi untuk para fans bus ijo, masih harus bersabar untuk mencoba naik bus baru dengan bodi Laksana.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.