Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Street Race di Meikarta Bakal Digelar Februari 2022

Kompas.com - 24/01/2022, 06:42 WIB
Arif Nugrahadi,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Setelah sukses menggelar acara balap motor legal atau lebih dikenal dengan street race di Ancol, Polda Metro Jaya akan kembali menggelar acara serupa di Bekasi dan Tangerang Selatan.

Street race di Kabupaten Bekasi rencananya akan digelar di Central Park Meikarta, Kabupaten Bekasi, pada Februari 2022.

Baca juga: Tak Terima Ditilang karena Terobos Busway, Pria Ini Malah Ajak Duel Polisi

Kapolres Metro Bekasi Kombes Gidion Arif Setyawan mengatakan, pengecekan sirkuit telah dilakukan bersama Dirlantas Polda Metro Jaya.

"Kemarin kami sudah melakukan pengecekan sirkuit bersama Dirlantas Polda Metro Jaya," kata Gidion seperti dikutip NTMC Polri, Minggu (23/1/2022).

Street Race Ancol resmi dibuka oleh Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Moh Fadil Imran.Ruly Kurniawan/Kompas.com Street Race Ancol resmi dibuka oleh Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Moh Fadil Imran.

Gidion mengatakan, balap liar resmi di wilayah hukumnya itu akan digelar setelah ajang serupa selesai dilaksanakan di dua daerah penyangga ibu kota lainnya, yakni Kota Bekasi dan Tangerang.

“Mudah-mudahan Februari akhir sudah bisa digelar di wilayah kita, kalau tidak ada halangan bisa jadi di pertengahan Februari. Karena sepertinya kita menunggu gelaran di dua kota lain dulu,” katanya.

Penyelenggaraan ajang balap liar resmi di Bekasi nantinya akan dilakukan secara terpisah oleh Polres Metro Bekasi Kota berdasarkan hasil koordinasi yang telah disepakati dengan pihak Polda Metro Jaya.

Baca juga: Polri Tegaskan Ganti Warna Pelat Nomor dan Pasang Cip Tak Dipungut Biaya

“Tadinya mau dijadikan satu sesuai Instruksi Pak Kapolda dengan mengambil spot yang merepresentasikan Kota dan Kabupaten Bekasi,” ucapnya.

Keputusan tersebut, kata dia, diambil setelah Ditlantas Polda Metro Jaya merestui area Central Park Meikarta di Desa Cibatu, Kecamatan Cikarang Selatan, untuk digunakan sebagai lintasan sirkuit balapan resmi itu.

Nantinya, untuk lokasi yang dipilih sebagai arena street race adalah area Central Park di Meikarta.

“Lintasannya sudah dipilih yaitu Meikarta. Setelah meninjau langsung dengan Dirlantas, kemudian diputuskan bahwa tempat itu layak,” kata dia.

Pihaknya berharap dengan adanya ajang balap resmi street race di Bekasi akan menekan pelanggaran lalu lintas dan balap liar yang meresahkan masyarakat.

"Saya juga berharap ajang ini jadi seperti safari. Pertama kan sudah di Ancol, kemudian di Kota Bekasi, lalu Tangerang, terakhir di Kabupaten Bekasi," kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau