Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Balap Moto2 GP Spanyol, Pebalap Federal Oil Juara

Kompas.com - 02/05/2021, 18:21 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JEREZ, KOMPAS.com - Hasil balap Moto2 GP Spanyol di sirkuit Jerez berhasil dimenangkan oleh pebalap Federal Oil Gresini, Fabio Di Giannantonio. Kemudian di belakangnya ada Marco Bezzecchi dan di posisi ketiga ditempati Sam Lowes.

Jalannya balapn dimulai dengan aksi Fabio Di Giannantonio yang langsung menyalip Remy Gardner di belokan pertama.

Di awal lap kedua, Raul Fernandez berhasil meyalip Augusto Fernandez yang berada di posisi ketiga.

Baca juga: Kecelakaan Parah, Mampukah Marc Marquez Balapan Lagi?

 

Namun sayangnya Augusto Fernandez alami lowside di tikungan keenam. Begitu juga yang dialami rekan setim Di Giannantonio, Nico Bulega di tikungan yang sama.

Di awal lap ke-5, Di Giannantonio memperbesar gapnya dengan Gardner menjadi 1,1 detik.

Persaingan seru ada di perebutan posisi kedua antara Gardner dan Raul Fernandez serta perebutan posisi ketiga antara Marco Bezzecchi dan Sam Lowes. Keempat pebalap ini memiliki gap yang saling berdekatan.

Baca juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Jerez, Quartararo Tercepat, Rossi Tercecer

Di awal lap ke-10, Giannantonio semakin memperbesar gap, menjadi 2,5 detik. Selain itu, Gardner berhasil disalip oleh Raul Fernandez.

Bezzecchi pun berhasil menyalip Gardner dan sekarang menempati posisi ketiga.

Sampai lap ke-15, posisi tiga terdepan masih belum berubah, Giannantonio, kemudian Raul Fernandez dan posisi ketiga ada Bezzecchi.

Bezzecchi berhasil menyalip Fernandez yang melebar di tikungan terakhir sirkuit Jerez.

Di lap terakhir, Fernandez berhasil disalip oleh Sam Lowes dan Gardner.

Hasil Balap Moto2 GP Spanyol:

1. Fabio Di Giannantonio

2. Marco Bezzecchi

3. Sam Lowes

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau