JAKARTA, KOMPAS.com – Dalam riset berjudul ‘Used Cars Industry Behavior Shift’, OLX Autos Indonesia mengamati kondisi pasar selama 2020. Secara umum, merek mobil Jepang masih jadi pilihan para pelanggan.
Johnny Widodo, CEO OLX Autos Indonesia, mengatakan, mobil-mobil di segmen MPV menjadi mayoritas pilihan konsumen mobil bekas Indonesia pada 2020.
Dari hasil studi tersebut, Toyota Kijang Innova jadi model paling favorit. Sementara di tempat kedua dihuni Toyota Avanza, lalu Honda Jazz di urutan ketiga, kemudian Daihatsu Xenia, dan Honda Brio kelima.
Baca juga: Mengapa Truk dan Bus Jarang Gunakan Lajur Paling Kiri di Tol?
“Mobil-mobil favorit dari para pelanggan sendiri didominasi oleh mobil dengan ruang cukup luas,” ujar Johnny, dalam keterangan tertulis (18/12/2020).
“Yang dapat mempermudah pelanggan yang saat ini bepergian menggunakan mobil pribadi dengan orang terdekat yang telah mereka kenal sehingga dapat meningkatkan rasa aman,” katanya.
Selain itu, riset OLX Autos juga menunjukkan bahwa mobil bekas masih dicari konsumen. Sebab kebutuhan akan mobilitas menjadi sebuah keniscayaan meskipun kondisi sedang pandemi.
Baca juga: Jangan Memangku Anak di Sebelah Bangku Sopir Saat Pergi Berlibur
Banyak orang masih harus pergi bekerja untuk memenuhi kebutuhan. Menggunakan kendaraan pribadi jadi pilihan untuk menjaga jarak dengan orang lain.
Namun situasi ekonomi yang tidak stabil, berimbas pada daya beli konsumen mobil bekas. Mereka harus mengurangi dana pembelian untuk memenuhi kebutuhan mobilitas.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.