Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jual Mobil Bekas Mudah di Tengah Pandemi, Manfaatkan Layanan Digital

Kompas.com - 01/12/2020, 16:51 WIB
Ruly Kurniawan,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Memasarkan dan menjual mobil bekas di tengah pandemi virus corona alias Covid-19 seperti saat ini bukanlah perkara mudah. Sebab, daya beli masyarakat masih melemah seiring peralihan preferensi belanjanya.

Namun seiring dengan hal tersebut, kini hadir beragam layanan di pasaran yang memudahkan pemilik mobil bekas untuk bisa menemukan pembeli secara mudah.

"Situasi pandemi yang belum reda tentu tidak mudah untuk dihadapi. Sebagian masyarakat kehilangan pekerjaan, penghasilan berkurang, bahkan ada pula yang ekonominya terpuruk sehingga dengan terpaksa menjual aset pribadi seperti mobil," kata COO PT Mitra Pinasthika Mustika Ivan Hindarko dalam keterangannya, Selasa (1/12/2020).

Baca juga: 13 Panduan Tata Cara Berkendara Motor Secara Berkelompok dari IMI

Mobil bekas di WTC Mangga DuaKOMPAS.com/Aprida Mega Nanda Mobil bekas di WTC Mangga Dua

"Tapi pasar yang masih lemah jadi tantangan tersendiri. Oleh karena itu kami menghadirkan program platform online diler mobil," lanjut dia.

Menariknya, program publikasi gratis itu bisa dilakukan secara mudah yakni memanfaatkan media sosial. Pemilik cukup mengirimkan pesan langsung (direct message) ke Instagram @bidbox.id.

Kemudian, lengkapi administrasi dengan mengirimkan foto STNK, foto selfie dengan menunjukkan KTP, dan dokumen lainnya yang dirasa perlu. Proses transaksi ditanggung oleh penjual dan pembeli masing-masing.

"Proses dealing dan transaksi dapat dilakukan langsung antara penjual dan pembeli tanpa melibatkan kami. Ini hanya berlaku sampai 31 Desember 2020," ujar Ivan.

Cara lainnya, sebagaimana dikatakan Joni Gunawan selaku pebisnis mobil bekas di WTC Mangga Dua ialah mencari rekanan yang punya layanan sesuai.

Baca juga: Hindari Kebakaran di SPBU, Selalu Perhatikan Hal Ini Saat Isi BBM

Mobil bekas di WTC Mangga DuaKOMPAS.com/Aprida Mega Nanda Mobil bekas di WTC Mangga Dua

"Kalau di kami, konsumen bisa menitipkan mobil yang ingin dijual melalui sistem kontrak selama 45 hari dengan biaya sekitar Rp 1 juta. Nanti mobil bekas konsumen kita perbaiki dari eksterior maupun interior, serta diiklankan secara online," ujarnya kepada Kompas.com.

Bila konsumen membutuhkan dana cepat, bisa langsung mengambil 50 persennya di awal. Sisanya akan diberikan setelah mobil terjual dengan dipotong biaya lain.

Kendati demikian, Joni menambahkan tidak semua mobil bekas bakal ditampung di showroom Lapak Mobil yang berada di lantai 10 WTC Mangga Dua ini.

“Melainkan yang lansiran 2010 ke atas dengan salah satu kriteria unit yang umum dicari oleh konsumen seperti MPV dan SUV. Selain itu, kita juga tidak menerima mobil bekas banjir dan bekas tabrakan,” ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau