BANGKOK, KOMPAS.com - Toyota Motor Thailand Company Limited baru saja memperkenalkan New Fortuner atau Fortuner 2020. Lalu, apa saja ubahan yang ditawarkan pada SUV andalan Toyota ini?
Bersumber pada rilis yang diterima Kompas.com, Fortuner 2020 mendapatkan pilihan mesin baru yakni 2.8 GD Super Power Engine, atau mesin diesel dengan kubikasi 2,8 liter.
Mesin tersebut mampu menghasilkan daya hingga 201 tk dengan torsi 500 Nm pada putaran 1.600 sampai 2.800 RPM.
Baca juga: Toyota Fortuner 2020 Resmi Meluncur, Ada Kejutan Varian Baru
Toyota mengklaim, mesin ini menawarkan sensasi bertenaga pada semua kondisi jalan dan berkendara, tanpa menghilangkan efisiensi bahan bakar.
Jantung pacu yang diklaim baru itu disematkan pada varian baru Fortuner Legender. Insinyur Toyota menambahkan Balance Shaft pada mesin tersebut, yang berfungsi mengurangi kebisingan dan getaran mesin yang masuk ke kabin.
Mesin baru ini menjadi salah satu pilihan yang ditawarkan Toyota pada deretan varian Fortuner. Selain itu masih ada pilihan mesin bensin dan diesel lainnya, dengan kapasitas 2,4 liter sampai 2,7 liter, dan hadir dengan pilihan dua serta empat roda.
Baca juga: Toyota Fortuner Terbaru Bakal Meluncur Besok, Simak Bocorannya
Fitur di kabin yang ditawarkan pada Fortuner 2020 ini antara lain Apple CarPlay, dengan variasi hiburan yang terhubung dengan aplikasi T-Connect.
Ada juga fitur kamera 360 derajat yang menyempurnakan sensor parkir, sebagai fitur keamanan saat berkendara.
Penumpang atau pengemudi Fortuner 2020 juga mendapatkan kemudahan dengan fitur Activated Kick Door, untuk membuka pintu belakang hanya dengan ayunan kaki di bawah bemper.
Fitur keamanan lainnya adalah posisi empat roda bisa ditampilkan pada layar MID, dengan tambahan Clearance Sonar pada empat sudut kendaraan untuk mendeteksi objek lain yang mendekati bodi mobil.
Baca juga: Awal Juni 2020, Toyota Fortuner Masih Diskon Rp 100 Juta
Lalu ada VFC atau Variable Flow Control, dimana kekuatan power steering bisa diatur secara otomatis sesuai dengan kecepatan kendaraan.
Ini diberikan buat mendapatkan handling yang lebih presisi saat berkendara. Selain itu juga ada mode sport bila ingin menghasilkan akselerasi lebih cepat.
Fitur keselamatan dasar Toyota seperti Pre-Collision System, Dynamic Cruise Control, dan Lane Departure Alert juga sudah tersemat di Fortuner 2020.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.