Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini 3 Pemenang Modifikasi Digital Suzuki GSX-S150

Kompas.com - 20/03/2020, 18:41 WIB
Gilang Satria,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kompetisi desain livery ‘Suzuki GSX Series Digital Modifikasi’ periode kedua medio Februari resmi ditutup. Terpilih tiga pemenang modifikator digital yang merombak Suzuki GSX-S150.

Sebelumnya pada periode pertama Januari 2020, di ajang yang sama, Suzuki juga telah memilih tiga pemenang modifikator digital, namun motor yang dipakai bukan GSX_S150 melainkan GSX-R150.

Pada periode kedua ini, juara pertama dimenangkan Joni Agung Prasetyo, juara kedua oleh Tommy Kurniawan Suriana, dan juara ketiga diraih Risky Fauzi Satria Purnama.

Baca juga: Ini 3 Pemenang Modifikasi Digital Suzuki GSX-R150

Modifikasi digital desain livery Suzuki GSX-S150KOMPAS.com/Gilang Modifikasi digital desain livery Suzuki GSX-S150

Karya Joni meraih juara pertama karena menurut juri memiliki komposisi dan kombinasi tegas yang sesuai dengan jiwa dan tampilan Suzuki GSX-S150, sekaligus mengekspresikan kebebasan berkendara.

Yohan Yahya, Sales and Marketing 2W Department Head Suzuki Indomobil Sales (SIS), mengatakan, ajang ini menantang kreatifitas baru yang disesuaikan dengan lekukan-lekukan dinamis GSX-S150.

Modifikasi digital Suzuki GSX-S150KOMPAS.com/Gilang Modifikasi digital Suzuki GSX-S150

"Dengan hasil penjurian yang telah dilakukan pada periode dua ini, memberi bukti bahwa tangan-tangan kreatif publik sangat menarik dan layak diperhitungkan,” kata Yohan lewat keterangan tertulis, Jumat (20/2/2020).

Baca juga: Suzuki Lebih Utamakan Kesehatan Ketimbang Balap MotoGP

Dengan berakhirnya periode kedua ini, ajang Suzuki GSX Series Digital Modifikasi memasuki periode 3 atau yang terakhir yang sudah terbuka sejak 1 Maret 2020 dan akan berakhir pada 31 Maret 2020.

Tantangan bagi peserta periode tiga adalah mendesain tampilan livery untuk Suzuki GSX150 Bandit.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau