4. Daihatsu Kasih Sinyal Rocky Pakai Fitur Canggih Ini
Daihatsu akan mengkaji fitur smart assist yang ada pada Tanto agar bisa diaplikai untuk produk yang dipasarkan di Indonesia. Namun sayangnya, tidak semua fungsi cocok digunakan di Tanah Air, begitu juga untuk produknya.
Menurut Direktur Pemasaran PT Astra Daihatsu Motor (ADM) Amelia Tjandra, sebenarnya untuk penyematan fitur baru akan lebih mudah diterapkan pada produk yang baru meluncur dibandingkan model lawas yang diupgrade.
"Lebih enak dari yang baru, karena kalau yang lama ditambahkan (fitur smart assist) mengaturnya itu agak rumit nantinya," ujar Amel kepada wartawan di Sirkuit Fuji Speedway, Jepang, Jumat (25/102019) lalu.
Baca juga: Daihatsu Kasih Sinyal Rocky Pakai Fitur Canggih Ini
5. Daihatsu Mulai Kirim Rocky ke Diler
Realisasi Daihatsu meluncurkan Rocky sebagai Compact SUV terbarunya di pasar otomotif Jepang, rupanya hanya tinggal menghitung hari saja.
Pasalnya, setelah kemarin dipajang dalam ajang Tokyo Motor Show (TMS) 2019, kini sudah ada bocoran bila Rocky mulai didistribusikan ke diler-diler Daihatsu di Negera Matahari Terbit tersebut.
Dalam sebuah akun instagram @mt.t.tani mengunggah beberapa unit Daihatsu Rocky yang sedang diangkut oleh truk.
Kemungkinan besar, SUV yang merupakan produk kolaborasi dengan Toyota tersebut akan dikiri diler Daihatsu.
Baca juga: Daihatsu Mulai Kirim Rocky ke Diler
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.