TANGERANG, KOMPAS.com - New Daihatsu Sigra meluncur dengan membawa beberapa ubahan. Daihatsu mengaku berusaha untuk menekan harga, buktinya Sigra facelift varian D atau tipe paling bawah tidak mengalami kenaikan.
Hendrayadi Lastiyoso, Marketing & CR Division Head PT Astra International Daihatsu Sales Operation (AI-DSO), mengatakan, berbeda dengan tipe di atasnya tipe D tidak mengalami kenaikan karena tidak ada tambahan fitur.
Baca juga: Toyota Calya 2019 Meluncur, Simak Detail Harganya
"Tipe D tidak naik karena tidak ada penambahan fitur hanya ada perubahan desain. Tetapi yang lainnya naik Rp 1,5 - Rp 2 juta karena bukan hanya perubahan desain tapi juga ada penambahan fitur," katanya di Tangerang, Senin (16/9/2019).
Kenaikan harga untuk New Sigra hanya terjadi untuk tipe-tipe di atasnya yaitu tipe M, X, X Deluxe, R, dan R Deluxe . Besaran kenaikannya pun bervariasi, mulai Rp 1,5 juta sampai Rp 2 juta tergantung tipe.
Hendrayadi mengatakan, kenaikan harga sebanding dengan fitur yang didapat konsumen. Lebih dari itu, kenaikan harga juga merupakan bentuk penyesuaian agar produk lebih kompetitif di kelasnya.
Baca juga: Daihatsu Sigra 2019 Masih Pakai Air Circulator Bukan AC Double Blower
"Kalau kita bicara harga pasti kita bicara masalah competitiveness, antara produk kita dengan yang lain. Sehingga kenaikannya menurut kami ini kalau dibandingkan dengan penambahan fiturnya, rasanya kenaikan ini lebih rendah dari pada jumlah fitur yang ditambah," katanya.
Hendrayadi mengatakan, dengan tambahan Rp 1,5 juta -Rp 2 juta konsumen ''mobil murah'' justru mendapat beberapa fitur terbaik di kelasnya, seperti lampu depan LED dan retractable mirror yang pertama kali diterapkan di LCGC (tipe M ke atas).
Berikut Harga New Daihatsu Sigra:
1. 1.0 D M/T: Rp 114.000.000
2. 1.0 M M/T: Rp 124.400.000
3. 1.2 X M/T: 133.750.000
4. 1.2 X A/T: 146.550.000
5. 1.2 X Deluxe M/T: 139.250.000
6. 1.2 X Deluxe A/T: 152.050.000
7. 1.2 R M/T: Rp 140.150.000
8. 1.2 R A/T: Rp 152.950.000
9. 1.2 R Deluxe M/T: Rp 143.950.000
10. 1.2 R Deluxe A/T: Rp 156.750.000
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.