Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dilema Angkutan Massal dan Motor Pemudik

Kompas.com - 15/05/2019, 16:42 WIB
Gilang Satria,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Untuk menekan tingkat kecelakaan lalu lintas saat mudik lebaran, sejumlah instansi pemerintah dan swasta memberikan fasilitas untuk mengangkut sepeda motor pemudik sampai di tempat tujuan.

Meski masih dikaji mengenai seberapa efektif hal tersebut menekan angka kecelakaan motor saat mudik, langkah itu juga dinilai merupakan wujud dari belum terciptanya angkutan umum massal yang aman dan nyaman.

Baca juga: Pilihan Mobil Bekas di Bawah Rp 100 Juta buat Dipakai Mudik

"Jurus mengangkut sepeda motor pemudik hanya langkah sementara di tengah belum terwujudnya angkutan umum massal yang aman, nyaman, selamat, terintegrasi, ramah lingkungan, serta terjangkau secara finansial dan akses," kata Edo Rusyanto, Koordinator Jaringan Aksi Keselamatan Jalan (Jarak Aman) kepada Kompas.com.

Edo, menambahkan, dengan mengangkut motor sampai di tempat tujuan artinya baik angkutan yang menghubungkan antar kota, maupun yang di lingkungan daerah tujuan pemudik belum memadai.

Baca juga: Waspada, Arus Mudik Sistem Satu Arah Rawan Kecelakaan

"Tentu di sisi lain, peningkatan daya beli masyarakat juga harus terus ditingkatkan," tambah Edo.

Karena itu, katanya, guna menekan fatalitas kecelakaan lalu lintas jalan kampanye bersepeda motor rendah risiko mutlak terus digaungkan. Sebab upaya menanamkan kesadaran berkendara yang aman merupakan pekerjaan yang tak pernah berhenti.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau