Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER OTOMOTIF] Motor Masuk Tol | Harga Jimny | Livina Terfavorit

Kompas.com - 08/05/2019, 06:31 WIB
Aditya Maulana

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Sejumlah isu mewarnai pemberitaan kanal Otomotif, Selasa (7/5/2019). Informasi yang paling banyak dibaca dalam satu hari itu pun cukup beragam, mulai wacana sepeda motor masuk jalan Tol, bocoran harga Suzuki Jimny, hingga Livina sebagai mobil favorit.

Seperti apa berita selengkapnya, simak lima berita terpopuler Otomotif berikut ini:

1. Pejabat Ini Perjuangkan Motor Bisa Masuk Jalan Tol

Antrean pintu masuk Tol Suramadu, Minggu (27/7/2014) sore.KOMPAS.com/Achmad Faizal Antrean pintu masuk Tol Suramadu, Minggu (27/7/2014) sore.

Ketua DPR RI Bambang Soesatyo terus memperjuangkan agar sepeda motor boleh melintas di jalan Tol. Dia berusaha meyakinkan pemerintah dengan segala usaha agar memberikan izin tersebut.

Menurut pria yang akrab disapa Bamsoet, pengendara motor juga memiliki hak sama seperti pengemudi mobil. Tetapi kata dia paling penting, demi keamanan dan keselamatan bersama-sama.

"Sebagai contoh di Bali, sejak ada tol dan motor boleh melintas jumlah kecelakaannya kecil sekali. Tetapi memang harus diberikan jalan khusus, tidak bersatu dengan jalur mobil," ujar Bamsoet di arena Telkomsel IIMS 2019, JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, akhir pekan lalu.

Baca selengkapnya: Pejabat Ini Perjuangkan Motor Bisa Masuk Jalan Tol


2. Ini Harga Suzuki Jimny Terbaru, di Bawah Rp 300 Juta?

Suzuki Jimny di IIMS 2019 Suzuki Jimny di IIMS 2019

Muncul bocoran baru dari situs Samsat DKI Jakarta. Dari situs Badan Pajak dan Retribusi Daerah Pemprov DKI Jakarta ada dua kode baru di kategori jeep merek Suzuki.

Kode dengan nomor 6GVX (4x4) ini disinyalir merupakan kode untuk Jimny terbaru yang akan hadir di Tanah Air.

Dari data tersebut kendaraan bertransmiisi otomatis memiliki harga Rp 256 juta sedangkan yang bertransmisi manual harganya Rp 246 juta.

Pihak SIS sendiri belum mau berkomentar mengenai informasi yang beredar tersebut. Head of Brand Development and Marketing Research 4W PT SIS Harold Donnel beberapa waktu lalu mengungkapkan pihaknya memang belum membuka pemesanan Jimny secara resmi.

Baca selengkapnya : Ini Harga Suzuki Jimny Terbaru, di Bawah Rp 300 Juta?


3. Almaz Dominasi Penjualan Wuling

Wuling Almaz KOMPAS.com/Gilang Wuling Almaz

Brand Manager Wuling Motors Dian Asmahani, mengatakan Almaz menjadi produk yang menerima pemesanan paling banyak diantara line-up Wuling lainnya selama pameran berlangsung.

"Dominasinya oleh Almaz, responnya cukup baik selama pameran bahkan sampai jelan pameran selesai ya. Untuk jumlah SPK nanti akan kita infokan lebih lengkap, karena masih kita rekap tunggu hari terakhir," ujar Dian ketika dikonfirmasi Kompas.com, Minggu (5/5/2019).

Baca selengkapnya: Almaz Dominasi Penjualan Wuling


4. Alex Rins Mengaku Belum Bisa Salip Marquez

Aksi pebalap Suzuki Ecstar, Alex Rins, pada MotoGP Qatar 2019 di Sirkuit Losail, 10 Maret 2019. AFP/KARIM JAAFAR Aksi pebalap Suzuki Ecstar, Alex Rins, pada MotoGP Qatar 2019 di Sirkuit Losail, 10 Maret 2019.

Marc Marquez tidak terkejar sepanjang balapan MotoGP Jerez 2019. Alex Rins yang berada di belakang Marquez dengan jarak sekitar dua detik mengatakan, hanya berharap bisa menyalip Baby Alien jika dia melakukan kesalahan.

Rins yang berhasil menyodok ke urutan kedua pada lap ke-14 menjelaskan sudah kehilangan banyak waktu untuk mendekati Marquez. Apalagi dia mengawali balapan dari tempat yang kurang menguntungkan, yakni baris ketiga di urutan ke sembilan.

Baca selengkapnya: Alex Rins Mengaku Belum Bisa Salip Marquez


5. Tampil Perdana, Livina Jadi Mobil Terfavorit

Nissan Livina di IIMS 2019 Nissan Livina di IIMS 2019

Tampil perdana di ajang Telkomsel Indonesia Internasional Motor Show (IIMS) 2019, generasi baru Nissan Livina sukses memikat banyak perhatian pengunjung.

Tak heran bila mobil yang kini bermain di kelas low multi purpose vehicle (LMPV) dan menjadi kembaran Mitsubishi Xpander, dinobatkan sebagai mobil pilihan pengunjung.

Presiden Direktur PT Nissan Motor Indonesia (NMI) Isao Sekiguchi, mengucapkan banyak terima kasih kepada apresiasi yang diberikan pengunjung selama pameran berlangsung.

Baca selengkapnya: Tampil Perdana, Livina Jadi Mobil Terfavorit

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau