MISANO, KOMPAS.com - Pebalap Ducati Jorge Lorenzo akan memimpin balapan dari posisi terdepan pada seri MotoGP San Marino di Sirkuit Misano, Italia, Minggu (9/9/2018). Hasil itu diperoleh setelah pebalap asal Spanyol itu membukukan waktu tercepat pada sesi kualifikasi yang digelar, Sabtu (8/9/2018).
Hasil mengejutkan dicatat pebalap Pramac Ducati Jack Miller yang berhasil menempati posisi kedua. Miller berhasil mengungguli pebalap Yamaha Maverick Vinales yang harus puas di posisi ketiga.
Miller memang sempat menunjukan performa apik saat berhasil menjadi pebalap tercepat kedua di sesi latihan bebas ketiga (FP3). Walaupun saat sesi keempat (FP4), ia harus melorot ke peringkat keenam.
Baca juga: Tampil Buruk, Pebalap MotoGP Asal Malaysia Medapat Kritik
Juara bertahan Marc Marquez harus memulai balapan dari posisi lima. Pada sesi kualifikasi, pebalap Repsol Honda harus puas di belakang rekan setim Lorenzo, Andrea Dovizioso yang menempati posisi empat.
Sementara itu, legenda hidup Valentino Rossi akan memulai balapan dari posisi ketujuh. Berlaga di kandang sendiri, pebalap Movistar Yamaha ini memang tidak menunjukan hasil memuaskan setelah hanya menempati peringkat 20 pada FP3 dan posisi kelima pada FP4.
Baca juga: Rossi Pamer Helm Desain Khusus di Misano
Berikut hasil lengkap sesi kualifikasi GP San Marino:
1. Jorge Lorenzo ESP Ducati Team (GP18) 1m 31.629s [Lap 7/7] 292km/h (Top Speed)
2. Jack Miller AUS Pramac Ducati (GP17) 1m 31.916s +0.287s [Lap 5/9] 289k
3. Maverick Viñales ESP Movistar Yamaha (YZR-M1) 1m 31.950s +0.321s [Lap 8/8] 292k
4. Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (GP18) 1m 32.003s +0.374s [Lap 7/8] 293k
5. Marc Marquez ESP Repsol Honda (RC213V) 1m 32.016s +0.387s [Lap 2/8] 290k
6. Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V) 1m 32.025s +0.396s [Lap 6/7] 293k
7. Valentino Rossi ITA Movistar Yamaha (YZR-M1) 1m 32.028s +0.399s [Lap 6/8] 290k
8. Danilo Petrucci ITA Pramac Ducati (GP18) 1m 32.136s +0.507s [Lap 7/8] 293k
9. Johann Zarco FRA Monster Yamaha Tech3 (YZR-M1) 1m 32.250s +0.621s [Lap 7/8] 289k
10. Alex Rins ESP Suzuki Ecstar (GSX-RR) 1m 32.338s +0.709s [Lap 8/8] 289k
11. Dani Pedrosa ESP Repsol Honda (RC213V) 1m 32.369s +0.740s [Lap 8/9] 293k
12. Franco Morbidelli ITA EG 0,0 Marc VDS (RC213V)* No Time [Lap 0/0]
13. Andrea Iannone ITA Suzuki Ecstar (GSX-RR) 1m 32.566s 288k
14. Michele Pirro ITA Ducati Team (GP18) 1m 32.624s 292k
15. Alvaro Bautista ESP Angel Nieto Team (GP17) 1m 32.792s 290k
16. Aleix Espargaro ESP Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 1m 33.084s 289k
17. Bradley Smith GBR Red Bull KTM Factory (RC16) 1m 33.085s 286k
18. Stefan Bradl GER HRC Honda Team (RC213V) 1m 33.361s 291k
19. Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V)* 1m 33.437s 284k
20. Pol Espargaro ESP Red Bull KTM Factory (RC16) 1m 33.502s 291k
21. Scott Redding GBR Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 1m 33.572s 285k
22. Xavier Simeon ESP Reale Avintia (GP17)* 1m 33.705s 286k
23. Thomas Luthi SWI EG 0,0 Marc VDS (RC213V)* 1m 33.755s 285k
24. Karel Abraham CZE Angel Nieto Team (GP16) 1m 33.812s 290k
25. Hafizh Syahrin MAL Monster Yamaha Tech3 (YZR-M1)* 1m 34.080s 288k
26. Christophe Ponsson FRA Reale Avintia (GP16)* 1m 37.180s 284k
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.