Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diskon Xpander dan Kawan-kawan Tembus Rp 25 Juta di GIIAS 2018

Kompas.com - 10/08/2018, 10:22 WIB
Aditya Maulana,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

TANGERANG, KOMPAS.com - Masyarakat yang punya rencana membeli mobil, bisa berkunjung ke Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) di ICE, BSD, Tangerang, hingga 12 Agustus 2018. Banyak tawaran menarik dari masing-masing merek otomotif kepada konsumen.

Salah satu model terfavorit di Indonesia, adalah segmen low multi purpose vehicle (LMPV), kerap dijuluki "mobil sejuta umat". Beberapa jagoan di segmen ini, adalah Mitsubishi Xpander, Toyota Avanza, Suzuki Ertiga, Daihatsu Xenia, Honda Mobilio, sampai Wuling Confero.

Jumlah diskon atau promo yang diberikan oleh setiap produsen berbeda-beda. Tentunya, sangat menggiurkan karena sampai puluhan juta rupiah.

Seperti potongan harga yang ditawarkan oleh merek Toyota untuk Avanza. Konsumen akan diberikan diskon mencapai Rp 20 juta, bahkan jika membeli di pameran otomotif ini akan diberikan tambahan berupa aksesori.

Baca juga: Pajak Baru, “MPV Sejuta Umat” Tak Lagi Jadi Anak Emas

"Diskon ini berlaku untuk yang beli kredit dan tunai. Unitnya juga tidak harus inden," kata tenaga penjual yang identitasnya dirahasiakan ketika ditemui Kompas.com di lokasi pameran, Kamis (9/8/2018).

Toyota Avanza yang dipamerkan di belakang stan Toyota GIIAS 2018KOMPAS.com / Aditya Maulana Toyota Avanza yang dipamerkan di belakang stan Toyota GIIAS 2018

Selanjutnya, diskon besar juga diberikan oleh Honda untuk konsumen Mobilio. Pembeli yang melakukan pembayaran secara tunai mendapatkan potongan harga Rp 20 juta, sedangkan kredit bisa tembus Rp 25 juta.

"Ada juga lucky dip untuk konsumen yang membeli selama pameran ini," kata pramuniaga Honda.

Bukan hanya itu, masyarakat yang tertarik membeli All New Ertiga juga akan mendapatkan diskon. Padahal, model itu baru diluncurkan beberapa bulan lalu, tetapi konsumen sudah bisa dapat potongan harga.

"All New Ertiga bisa sampai Rp 22 juta, tetapi hanya untuk pembelian di pameran ini saja," ujar wiraniaga Suzuki.

Suzuki Ertiga Sport di GIIAS 2018STANLY RAVEL Suzuki Ertiga Sport di GIIAS 2018

Diskon yang tidak kalah besar, yaitu Daihatsu Xenia. Masyarakat bisa mendapatkan diskon hingga Rp 25 juta. "Pengajuan di Rp 20 juta, dan maksimal Rp 25 juta buat yang kredit," kata tenaga penjual Daihatsu.

Merek China, Wuling juga sudah memberikan diskon kepada konsumen yang membeli Confero. Namun, potongan harga tidak sebesar produsen otomotif asal Jepang.

"Hanya Rp 10 juta saja, tetapi masih bisa lebih dan banyak juga hadiah langsung. Bahkan bisa sampai dapat satu unit Confero lagi jika yang beruntung," ujar wiranaiaga Wuling.

Wuling Conferi di GIIAS 2018KOMPAS.com / Aditya Maulana Wuling Conferi di GIIAS 2018

Sementara, model terlaris saat ini, Mitsubishi Xpander, masih bertahan tanpa diskon. Bahkan konsumen masih harus menunggu (inden) sekitar dua hingga tiga bulan.

"Kalau diskon belum ada, tetapi kita akan berikan aksesori atau yang lainnya kepada konsumen," kata wiraniaga Mitsubishi itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau