Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Simak Spesifikasi Generasi Ketiga Honda PCX 150

Kompas.com - 14/12/2017, 15:22 WIB
Febri Ardani Saragih

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif — Generasi ketiga PCX 150 kini diproduksi lokal, itulah mengapa banderolnya bisa lebih murah ketimbang unit versi impor utuh dari Vietnam. Sebagian besar desain berubah, juga semakin aman dan nyaman.

Lekuk baru bodi All-New PCX 150 membuatnya terlihat lebih elegan sekaligus klimis. Dibanding model sebelumnya, dimensi membesar, tetapi cuma hitungan milimeter.

Kini panjangnya 1.923mm (sebelumnya 1.931mm), lebar 745 mm (737mm), dan tinggi 1.107 mm (1.103 mm). Jarak wheelbase juga berkurang tipis, yakni 1.313 mm dari sebelumnya 1.315 mm.

Mesin lama PCX 150, 153 cc, sudah pensiun lalu digantikan mesin baru berbasis mesin Vario 150, yakni 149,3 cc. Astra Honda Motor (AHM) belum merilis besaran tenaga dan torsinya.

Baca: All-New PCX 150 Pakai Mesin Vario 150

Fitur baru yang ada pada All-New PCX 150 adalah Smart Key System, ABS (Anti-lock Braking System), rem cakram belakang, lampu depan dan belakang LED, dan ban berukuran lebih besar.

All-New Honda PCXFebri Ardani/KompasOtomotif All-New Honda PCX

All-New PCX 150 tersedia dua varian, CBS (Combi Brake System) dan ABS (Anti-lock Braking System). Belum ada keterangan harga resmi, tetapi kisarannya dikatakan Rp 27 juta sampai Rp 32 juta.

Buat yang mau beli, inden sudah dibuka, tetapi harus sabar karena All-New PCX 150 baru diproduksi pada Januari mendatang dan distribusi unit ke konsumen diperkirakan pada Februari.

Berikut spesifikasi yang diberikan AHM:

Dimensi
(P X L X T) = 1.923 mm X 745 mm X 1.107 mm
Jarak Poros Roda = 1.313 mm
Jarak Terendah ke Tanah = 137 mm
Kapasitas Tangki BBM = 8 L

Mesin
Tipe Mesin = 4-Langkah, SOHC, PGM-FI, Berpendingin cairan, eSP
Kapasitas = 149,3 cc
Bore X Stroke = 57,3 X 57,9 mm
Rasio Kompresi = 10,6:1
Transmisi = Otomatis, V-Matic
Sistem Kopling = Otomatis, Sentrifugal, Dry Type

Frame
Ukuran ban = Depan 100/80 – 14 M/C – Belakang 120/70 – 14 M/C
Rem = Depan Cakram (CBS Triple Pots Hydraulic/ABS) - Belakang Cakram

Kelistrikan
Ignition Type = Full transistorized, Battery

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau