Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Dia Pebalap Pengganti Rossi di Aragon

Kompas.com - 12/09/2017, 08:01 WIB
Ghulam Muhammad Nayazri

Penulis

Misano, KompasOtomotif – Tim balap MotoGP Yamaha, akhirnya secara resmi mengumumkan pebalap pengganti Valentino Rossi di Aragon, Minggu (24/9/2017), yaitu Michael van der Mark, pebalap di ajang WSBK (Superbike).

Sebelumnya, ada empat kandidat yang masuk daftar pilihan yang akan menempati posisi Rossi, mulai dari dua pebalap tes asal Jepang, Yamaha Katsuyuki Nakasuga dan Kohta Nozane. Kemudian dari Superbike, ada Alex Lowes dan Michel Van Der Mark.

Mengutip Crash.net, Senin (11/9/2017) memang kandidat terkuat yang kemungkinan besar dipilih adalah pebalap asal Belanda tersebut, dan ternyata begitu adanya.

"Menyusul kecelakaan yang terjadi terhadap Valentino Rossi pada hari Kamis, 31 Agustus 2017, Yamaha memutuskan untuk tidak menggantikannya di Grand Prix San Marino, tapi untuk Grand Prix berikutnya di Aragón, tim tersebut wajib memasukkan dua pembalap," kata Lin Jarvis, Managing Director Yamaha.

Baca juga : Ini Empat Pebalap Calon Pengganti Rossi

"Ini hampir tidak mungkin bagi Rossi untuk pulih sempurna pada balapan di Aragón, jadi Yamaha memutuskan untuk mencari pengganti yang mampu, dari deretan pebalap yang sedang menjalani kontrak dengan Yamaha,” ucap Jarvis.

Jarvis melanjutkan, setelah sebelumnya menggunakan Katsuyuki Nakasuga untuk menggantikan Jorge Lorenzo pada 2011 dan Alex Lowes terhadap Bradley Smith pada 2016, pihaknya memilih Michael van der Mark yang akan mengisi kesempaan ini.

“Tidak mudah untuk masuk dan menggantikan pembalap lain, apalagi untuk menggantikan Valentino Rossi. Namun, kami percaya bahwa Michael memiliki semua skill dan pengalaman untuk melakukan pekerjaan dengan baik,” ucap Jarvis.

Michael van der Mark  mengaku senang diberi kesempatan untuk mengendarai YZR-M1 di ronde MotoGP Aragón, di mana dirinya akan menemani Maverick Vinales. "Saya belum pernah menunggangi motor MotoGP sebelumnya, jadi ini akan menjadi pengalaman yang sama sekali baru bagi saya,” ucap Michael.

"Saya sangat penasaran untuk melihat bagaimana rasanya mengendarai mesin semacam itu, saya sadar tidak akan mudah menjalani sesi latihan resmi tanpa pengujian sebelumnya,” ujar Michael.

Van der Mark melangkah ke Superbike bersama dengan Ten Kate Honda, dan sebagai juara World Supersport di 2014. Setelah sembilan podium dan posisi keempat di kejuaraan tahun lalu, pebalap berusia 24 tahun itu beralih ke tim resmi Yamaha Superbike.

Saat ini, Van der Mark berada di urutan ketujuh di klasemen sementara Superbike, dua tempat di belakang rekan setimnya Alex Lowes.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com