Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Murah KTM Bertahan Sampai CKD

Kompas.com - 15/08/2016, 19:43 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

Tangerang, KompasOtomotif – Sebelum resmi mengumumkan bakal buka pabrik, KTM Indonesia yang diwakili distributor tunggal PT Penta Jaya Laju Motor (Penta Jaya) sudah menurunkan harga lebih awal. Banderol baru yang jauh lebih murah itu sudah mulai ditawarkan ke konsumen di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016.

Harga asli model fairing RC 250 Rp 74,5 juta, di GIIAS banderolnya berkurang Rp 26,5 juta menjadi Rp 48 juta. Sedangkan versi naked, Duke 250, dijual Rp 44 juta padahal sebelumnya Rp 69,5 juta.

Presiden Direktur Penta Jaya, Kristianto Goenadi, membeberkan bahwa harga itu sebenarnya adalah harga saat model tersebut dijual dalam skema Compeletely Knocked Down (CKD). ”Buat gambaran, harga CKD nanti kira-kira sama seperti harga yang kami launch di GIIAS,” ujar Kristianto, (15/8/2016).

Pertanyaannya, mengapa harga saat ini sudah sama dengan harga CKD, padahal barang masih berstatus impor? Kenapa tak diterapkan sejak dulu? Ditanya demikian, Kristianto menjawab dengan diplomatis bahwa harga ini dicapai setelah negosiasi dengan KTM-Bajaj di India.

”Berkat kerjasama antara KTM Austria dan Bajaj Auto Ltd, benefitnya sangat besar. Skema ini membuat KTM Indonesia mendapat suplai langsung dari India,” kata Kristianto.

Dia juga menjelaskan bahwa pihaknya sudah menjelaskan kepada prinsipal bahwa harga di Indonesia akan sangat berpengaruh dengan volume penjualan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau