Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Jasamarga

Lebih Detail dengan Motor ”Murah” BMW (Video)

Kompas.com - 24/12/2015, 13:42 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

Sumber visordown

Munich, KompasOtomotif — Setelah muncul kali pertama dalam Thailand Motor Expo 2015 di Bangkok, Thailand, beberapa waktu lalu, BMW G310R muncul YouTube lewat video promosi dan review yang dilakukan Chris Northover. Video berdurasi 2 menit 33 detik itu diunggah akun MotorcycleDreams.

Dari sini, penonton video bisa melihat lebih detail kelengkapan yang dimiliki sepeda motor yang dibangun atas kerja sama BMW dengan TVS itu. Berbagai bagian ditunjukkan, mulai dari detail mesin hingga bagian panel indikator yang fully digital.

G310R ditenagai oleh mesin 313 cc berpendingin cairan, silinder tunggal, dengan diameter piston (bore) 80 mm dan panjang langkah (stroke) 62,1 mm, DOHC. Mesin ini bertenaga maksimal 34 tk @9.500 rpm dan torsi puncak 28 Nm @7.500 rpm, disalurkan melalui girboks 6-percepatan.

Bobot kosong cukup ringan, hanya 158,5 kg, menggunakan suspensi depan up-side down (model terbalik), suspensi belakang tunggal, dan rem cakram yang dilengkapi ABS sebagai fitur standar. Ban Metzeler dipasang, dengan ukuran 110/70-R17 di depan dan 150/60-R17 untuk belakang.

Dengan kapasitas mesin kecil, dan diproduksi massal di India, BMW 310R akan menjadi model sepeda motor termurah yang akan diproduksi BMW. Lebih detail soal desainnya, simak video berikut:

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
[FULL] Kapolri soal Pantauan Arus Mudik Lebaran 2025: Fatalitas dan Keamanan Lebih Baik dari Tahun
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau