Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Laporan Langsung dari Jepang

"Dynamic Shield" Jadi Identitas Baru Mitsubishi

Kompas.com - 29/10/2015, 06:25 WIB
Febri Ardani Saragih

Penulis

Tokyo, KompasOtomotif – Identitas seseorang bisa dikenali dari wajah, ide inilah yang digunakan bos desain Mitsubishi Motors Corporation (MMC) Tsunehiro Kunimoto untuk mengubah image perusahaan. Tonggak desain baru dimulai dari generasi baru Outlander PHEV, setelah itu arah desain mobil Mitsubishi bakal mengenakan bahasa desain yang disebut Dynamic Shield.

“Saya bertugas menciptakan desain Mitsubishi yang unik dan kuat kemudian mempertahankan konsistensinya karena hal ini akan berdampak pada kestabilan merek,” ujar Kunimoto saat menjelaskan arah desain baru Mitsubishi kepada media asal Indonesia di kantor pusat MMC di Tokyo, Jepang, Selasa (27/10/2015).

Saat ini Dynamic Shield sudah digunakan pada dua model produksi yaitu Outlander PHEV terbaru dan generasi terbaru Pajero Sport yang sudah diluncurkan di Thailand pada Agustus lalu. Kunimoto menjelaskan, sebelum diputuskan untuk komersial, Dynamic Shield dirancang dari strategi menggabungkan sejarah dan warisan yang ada pada SUV Pajero dan sedan dengan “DNA” balap off-road  Lancer Evolution.

Bentuk Dynamic Shield berasal dari dua sejarah, kata Kunimoto. Pertama adalah perlindungan dari desain unik yang dimiliki Pajero. Bentuk bempernya dikatakan dirancang untuk melindungi penumpang dan mobil itu sendiri. “Image melindungi penumpang adalah salah satu ide. Menyambung garis samping bodi sampai ke sisi kanan dan kiri bemper,” jelas Kunimoto.

Desain kedua terinspirasi tampilan bagian jalur masuk udara di bawah gril punya Evolution yang berbentuk seperti trapesium. Ciri khas ini mengangkat penampilan performa, sebut Kunimoto. Dynamic Shield menggabungkan kedua desain itu.

“Strategi desainnya, saya mau menyatakan identitas dari wajah. Poin utamanya mengekspresikan image dengan wajah,” ungkap Kunimoto.

Mitsubishi sempat memamerkan, tiga model konsep SUV, GC-PHEV, XR-PHEV, dan Concept AR, pada Tokyo Motor Show 2013, namun Kunimoto mengatakan ketiganya bukan Dynamic Shield. Penampilan perdana tampil pada Outlander PHEV Concept-S di pada Paris Motor Show 2014.

Dynamic Shield kembali tampil pada prototipe XR-PHEV II di Geneva Motor Show Maret 2015. Lantas model produksi pertama adalah New Outlander PHEV kemudian dilanjutkan ke All-New Pajero Sport yang sudah meluncur di Thailand pada Agustus lalu. Terkini, Dynamic Shield juga dipakai pada konsep crossover eX yang dipamerkan di Tokyo Motor Show 2015.

Bila diperhatikan, semua tampang model dengan Dynamic Shield terkesan sama tapi sebenarnya tidak. Ada detail lain sebagai pembeda masing-masing model, Kunimoto menjelaskan sudah memikirkan hal itu berdasarkan kajian interpretasi masyarakat pada Mitsubishi berbeda di banyak negara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com