Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Avanza Pop You Up" Siap Menyapa Kota Lain di Indonesia

Kompas.com - 01/11/2014, 13:30 WIB

Semarang, KompasOtomotif - Gelaran Avanza Pop You Up yang dihelat Toyota Astra Motor menjadi wadah aktualisasi bagi para pemilik Avanza, untuk menampilkan kendaraannya dengan beberapa ubahan agar terlihat lebih fun, dinamis, elegan, ataupun sporty sesuai dengan karakter pemilik. Gelaran tersebut merupakan salah satu bentuk apresiasi atas kepercayaan dan antusiasme pelanggan setia di Tanah Air. 

Avanza Pop You Up ini merupakan bentuk kegiatan yang berkelanjutan dan akan terus diadakan tidak hanya di Jakarta dan Semarang, melainkan juga pada kota-kota lain di Indonesia. Kehadiran Avanza Pop You Up di Semarang yang digelar Sabtu (1/11/2014) juga tidak lepas dari berkembangnya penjualan Avanza di wilayah Jawa Tengah yang antara lain disebabkan oleh pertumbuhan ekonomi Jawa Tengah yang mencapai 5,2 persen selama Triwulan II – 2014. 

“Avanza tetap menjadi pilihan masyarakat Indonesia dengan berbagai keunggulan yang sesuai dengan kondisi infrastruktur jalan yang ada serta karakter konsumen Indonesia. Di Jawa Tengah sendiri, market share Avanza saat ini mencapai 40 persen. Kami mengucapkan terima kasih atas kepercayaan masyarakat Jawa Tengah memilih Avanza sebagai salah satu kendaraan MPV ideal,” kata Public Relation Manager PT TAM, Rouli Sijabat, pada kegiatan Avanza Pop You Up di Semarang, Sabtu (1/10/2014)

Sebagai produk otomotif yang juga menjadi salah satu andalan Toyota dan sudah menembus pasar ekspor, karakteristik Avanza memang sesuai dengan keinginan masyarakat Indonesia. Toyota Avanza juga memiliki berbagai keunggulan dibanding kendaraan sejenis merek lain di kelasnya. Selain itu, Avanza yang juga telah menjadi pionir sebagai kendaraan keluarga di Indonesia dengan kapasitas 7 (tujuh) penumpang dan telah hadir lengkap dengan 11 line-up yang lengkap. Mulai dari pilihan transmisi manual atau otomatisserta pilihan terbaru, hingga Luxury.

“Kegiatan Avanza Pop You Up di Semarang ini merupakan wujud apresiasi Toyota kepada pemilik Avanza di wilayah Jawa Tengah. Semoga dengan kegiatan ini bisa mendorong kreativitas para pemilik serta pengguna Avanza untuk mendapat kenyamanan dengan Avanza yang telah mereka personalisasi sesuai karakter masing-masing,” ujar Fatrijanto, Managing Director, Nasmoco Group.

Sejak kehadirannya pada 2003 hingga semester II 2014 ini, penjualan Toyota Avanza di Jawa Tengah telah mengalami pertumbuhan 360 persen dengan rata-rata penjualan mencapai 1.300 unit per bulan. Kehadiran Toyota Avanza merupakan salah satu bukti dimana Toyota senantiasa berupaya menghadirkan produk-produk otomotif  yang sesuai dengan karakteristik infrastruktur Indonesia dan kebutuhan masyarakat Indonesia,” tutup Rouli. (ADV)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com