“Elgrand versi Autech akan meluncur setelah motor show (IIMS 2014), versi penyegaran pada model standar akan keluar duluan, mungkin pada Agustus, sebelum IIMS,” terang Budi Nur Mukmin, General Manager Marketing Strategy and Communication Division NMI, selepas peluncuran Grand Livina Highway Star Autech.
Dijelaskan, perubahannya seperti model global yang sudah dipasarkan di negara-negara lainnya. Indonesia tetap mendapatkan jatah unit impor dari Jepang. Saat ini Elgrand dipasarkan dalam dua varian, yaitu tipe 2.5L yang dijual dengan harga Rp 838 juta dan Rp 920 juta untuk tipe 3.5L.
Diskon
Menjelang peluncuran produk baru, seperti menjadi hal biasa bahwa dealer memompa penjualan sembari menghabiskan stok model lama dengan diskon. Budi juga mengakui bahwa ada diskon besar buat Elgrand versi lama, kisarannya puluhan juta, tetapi masih di bawah Rp 100 juta.
“Kita memang masih ada beberapa stok VIN 2013. Angka diskon itu sensitif ya, saya tidak bisa sebutkan berapa. Takutnya ketika konsumen membaca berita, mereka komplain karena barangnya siapa tahu sudah habis,” terang Budi.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.