Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jorge Martin Berharap Bisa Tampil di MotoGP Qatar

JAKARTA, KOMPAS.com -Juara dunia MotoGP 2024 Jorge Martin masih dalam tahap pemulihan usai cedera yang dialaminya saat sesi latihan.

Martin diketahui sudah melewatkan dua musim MotoGP 2025. Pebalap asal Spanyol itu pun berharap bisa kembali di MotoGP Qatar, yang akan berlangsung pada 13 April 2025 mendatang.

“Saya berharap bisa tampil di Qatar, tapi hanya jika tidak ada risiko. Saya rasa, saya akan berkunjung setelah Austin," ucap Martin, dikutip dari MotoGP.com, Rabu (19/3/2025).

Martin menyadari bahwa pemulihan cederanya masih membutuhkan waktu. Jika ia terburu-buru memutuskan waktu untuk kembali, bisa menjadi kesalahan dan berisiko membuat pemulihannya menjadi lebih lama.

Meski harus melewati tiga putaran awal musim 2025, Martin optimis dirinya bisa memberikan penampilan yang positif bersama Aprilia.

“Saya akan kembali dengan lebih kuat bersama Aprilia,” kata Martin.

Di sisi lain, Martin yang menyaksikan balapan dari layar kaca merasa sedikit frustasi. Terlebih melihat penampilan Marc Marquez yang begitu mendominasi pada dua seri MotoGP 2025.

Namun, ia tetap fokus untuk segera pulih dari cedera dan kembali ke lintasan, sembari berusaha untuk memberikan hasil yang positif.

"Kemenangan Marc bukanlah sesuatu yang tak terduga oleh siapapun. Dibandingkan dengan yang lain, saya tertinggal 5.000 km. Jadi, saya harus kembali secepatnya dan membiasakan diri dengan motornya,” kata Martin.

https://otomotif.kompas.com/read/2025/03/20/104200415/jorge-martin-berharap-bisa-tampil-di-motogp-qatar

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke