Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Waktu Inden Hyundai Kona Electric Paling Lama 3 Bulan

TANGERANG, KOMPAS.com - Belajar dari kasus sebelumnya, PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) menjanjikan waktu inden Kona Electric tidak akan lama.

Dijelaskan Fransiscus Soerjopranoto, Chief Operating Officer HMID, hal tersebut karena pihaknya telah mengoptimalkan banyak komponen produksi di dalam negeri.

Sehingga hampir 100 persen produksi mobil itu sudah dilakukan di dalam negeri melalui pabrik PT Hyundai Motor Manufacturing Indonesia (HMMI) di Cikarang, Jawa Barat.

"Sekarang tidak ada masalah secara produksi," katanya saat ditemui di lantai pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024, ICE BSD, Tangerang belum lama ini.

Dengannya, waktu inden dari Kona Electric hanya sekitar 1-3 bulan. Berbeda jauh dari Ioniq 5 dulu yang sempat tembus setahun.

Sebagai pembuktian komitmen tersebut, jelang penutupan GIIAS 2024 pihak Hyundai sudah mengirimkan tiga unit Kona Electric kepada konsumen pertama dan 10 unit ke Bluebird.

"Kami ingin paling lama orang nunggu dua tiga bulan saja," ucap Soerjo.

Kona Electric resmi menjadi mobil listrik termurah yang ditawarkan Hyundai di Indonesia saat ini dengan banderol Rp 499 juta sampai Rp 590 juta.

Mobil ini dibekali dua pilihan baterai, yakni 48,4 kWh dan 65,4 kWh. Ada tiga pilihan jarak tempuh yaitu 400 km, 500 km dan 600 km.

Adapun HMMI sendiri sebelumnya mengumumkan telah memulai produksi massal mobil listrik Kona Electric pada Selasa (16/7/2024).

"Hyundai all-new Kona Electric merupakan EV pertama di Indonesia yang benar-benar diproduksi melalui seluruh rantai nilai produksi EV, mulai dari sel baterai, paket baterai hingga menjadi all-new Kona Electric," kata Sunny Kim, President of Hyundai Motor Asia Pacific, di keterangan resminya.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/07/28/170100615/waktu-inden-hyundai-kona-electric-paling-lama-3-bulan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke