Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Melihat dari Dekat Daihatsu Sigra Kardus di GIIAS 2024

TANGERANG, KOMPAS.com - Daihatsu selalu punya cara unik untuk membuat pengunjung Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 penasaran untuk datang ke booth. Kali ini, PT Astra Daihatsu Motor (ADM) menghadirkan Sigra yang terbuat dari kardus (cardboard).

Sigra Cardboard ini merupakan karya seni hasil kolaborasi Daihatsu dengan Dus Duk Duk. Menariknya, karya seni tersebut berukuran 1:1 alias sama seperti model aslinya.

"Terbuat dari sekitar 70 lembaran besar kardus bekas, dengan ketebalan 4 mm ukuran 120x240 cm, yang ramah lingkungan dengan total 270 part dan palet yang berasal dari pabrik Daihatsu," tulis keterangan resmi dari Daihatsu.

Disebutkan juga bahwa seluruh material yang digunakan terbuat dari 100 persen kardus alami melalui proses daur ulang industri. Daihatsu dan Dus Duk Duk berkomitmen untuk terus berkontribusi pada pelestarian alam dan keberlanjutan lingkungan.

"Terinspirasi dari Daihatsu Sigra, kendaraan terjangkau dan hemat bahan bakar yang memberikan kebahagiaan dan menjadi pilihan utama keluarga muda Indonesia sebagai mobil pertama," tulis keterangan resmi Daihatsu.

Bila diperhatikan, hampir seluruh bagian Sigra Cardboard ini terbuat dari kardus. Hanya beberapa detail saja yang menggunakan komponen asli, seperti lampu depan, lampu kabut, dan lampu belakang.

Untuk diketahui, Sigra merupakan salah satu mobil terlaris Daihatsu dan di Indonesia. Berdasarkan data dari Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), penjualan Sigra pada Juni 2024 tercatat mencapai 5.204 unit.

Saat ini, Daihatsu Sigra dipasarkan dengan harga mulai Rp 139 juta (OTR Jakarta) hingga Rp 182 juta (OTR Jakarta).

https://otomotif.kompas.com/read/2024/07/20/192500815/melihat-dari-dekat-daihatsu-sigra-kardus-di-giias-2024

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke