Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ekspor Motor Rakitan Indonesia Turun 25 Persen pada April 2024

JAKARTA, KOMPAS.com – Angka ekspor motor pada April 2024 mengalami penurunan secara bulanan (mom/month to month), atau minus sekitar 25,3 persen dibandingkan Maret lalu.

Dilansir dari data Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI), perolehan ekspor April lalu jadi yang terkecil sepanjang 2024 berjalan, yakni sebanyak 32.725 unit.

Adapun secara tahunan (yoy/year on year), ekspor motor pada April 2024 mengalami penurunan 20,5 persen dibandingkan April 2023.

Secara akumulatif, ekspor motor periode Januari-April 2024 menghasilkan 149.930 unit. Sementara pada periode yang sama tahun lalu sebanyak 163.059 unit, atau turun 8 persen.

Melihat segmentasinya, motor skuter rupanya masih memberikan kontribusi terbesar dari sisi ekspor.

Segmen skuter matik menyumbang penjualan 46,34 persen, atau turun dibandingkan bulan sebelumnya sebanyak 49,0 persen.

Adapun motor jenis underbone berkontribusi 26,89 persen, dan segmen sport sebanyak 26,78 persen.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/05/22/164100815/ekspor-motor-rakitan-indonesia-turun-25-persen-pada-april-2024

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke