SUKOHARJO, KOMPAS.com - Beredar video mobil Toyota Fortuner VNT melewati tanjakan dengan cara berjalan zig-zag. Sopir SUV bongsor tersebut terlihat membelokkan mobil ke kiri dan ke kanan seakan kesusahan.
Video tersebut viral usai diunggah oleh akun Instagram @lowslow.indonesia, Jumat (19/4/2024). Ragam komentar netizen pun bermunculan mempertanyakan seberapa curam tanjakan tersebut, dan menganggap pengemudi kurang piawai.
Pasalnya, mobil Fortuner dengan fitur variable nozzle turbocharger (VNT) dibekali mesin diesel tangguh dengan torsi besar, di atas kertas mencapai 343 Nm.
Selain itu sudah dibekali sistem penggerak semua roda (AWD) sementara tipe 2x4 merupakan penggerak roda belakang (RWD) sehingga potensi kehilangan traksi lebih sedikit.
“Dalam video tersebut tampak jenis Fortuner VNT, meski belum dibekali traction control seperti pada tipe VRZ seharusnya mobil tersebut kuat menanjak dengan mudah, alasannya dibekali mesin dengan torsi besar,” ucap Muchlis kepada Kompas.com, Minggu (21/4/2024).
Muchlis mengatakan selain mesin tangguh, mobil tersebut juga dibekali sistem penggerak roda mumpuni yakni AWD yang semua rodanya menjadi penggerak atau tipe di bawahnya 2WD yakni sistem RWD.
“Bila cara melibas tanjakan dengan zig-zag seperti itu artinya kan dengan jalan lurus saja sudah tidak sanggup, maka dari itu saya pikir pengemudi perlu meningkatkan skill mengemudinya,” ucap Muchlis.
Muchlis mengatakan cara melibas tanjakan dengan cara zig-zag sebenarnya berisiko karena ada potensi mobil keluar dari trek dan justru membahayakan diri sendiri. Sehingga bila tidak terpaksa seharusnya tak perlu.
“Sebaiknya pengemudi mengambil ancang-ancang agar lebih ringan dalam menanjak dan mengurangi kehilangan traksi, bila memang terpaksa jalan pelan bisa menggunakan gigi rendah agar torsinya optimal,” ucap Muchlis.
Sementara menanjak dengan jalan zig-zag menurut Muchlis dapat membuat mobil hilang kendali dan berpotensi memicu kecelakaan sehingga tidak direkomendasikan.
Selain itu, Fortuner VNT dibekali mesin diesel yang terbilang lebih unggul dalam melibas tanjakan karena memiliki torsi besar menurut Muchlis.
https://otomotif.kompas.com/read/2024/04/21/154100115/toyota-fortuner-zig-zag-saat-menanjak-seharusnya-tidak-perlu