Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Desain APV Disebut Membosankan, Ini Jawaban Suzuki

Suzuki APV pertama kali meluncur pada 2004, jauh sebelum Suzuki melansir Ertiga pada 2012 untuk menjegal Toyota Avanza. APV kemudian mengalami rombakan pada 2007 bernama APV Arena.

Menariknya sejak saat itu sampai saat ini (2024) tampilan APV sebetulnya tidak banyak berubah. Lampu besar masih jadi ciri khas lengkap dengan desain boxy pada samping sampai belakang.

Dony Ismi Saputra, Deputy Managing Director Sales and Marketing 4W PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), mengakui bahwa desain APV tidak jauh berubah meski sudah lebih dari satu dekade.

Alasan Suzuki belum menyegarkan tampilan APV karena segmen mobil ini menyasar para pengguna khusus yang lebih mementingkan fitur ketimbang desain semata.

"Kebanyakan yang beli APV juga itu adalah perusahaan dan penggunaan khusus. Karena fleet dan kebutuhan khusus apa yang mereka butuhkan ialah spesifikasi bukan model atau desain, melainkan fitur," ujar Dony di Giicomvec 2024, belum lama ini.

Secara tersembunyi, Dony mengisyaratkan bahwa Suzuki menilai belum begitu penting memugar tampilan APV sebab penjulannya relatif kecil dibanding model yang lain

"APV ini secara pengguna itu spesifik  kita bicara retail untuk APV kurang dari 10 persen dari total penjualan kami. (Penjualan) APV sekitar 350-400 unit per bulan," ujarnya.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/03/13/154100815/desain-apv-disebut-membosankan-ini-jawaban-suzuki

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke