JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersama jajaran menterinya telah menuntaskan kunjungan kerja selama tiga hari ke Australia pada 4-6 Maret 2024.
Rombongan sudah kembali ke Tanah Air melalui Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Rabu (6/3/2024) pukul 19.00 WIB.
Dalam lawatan tersebut, Indonesia berhasil mengantongi beberapa perluasan investasi dan kerja sama komprehensif, seperti di sektor pangan, ekonomi digital, IKN, dan kendaraan masa depan ramah lingkungan.
Selain itu, Build Your Dreams (BYD) merupakan salah satu pabrikan otomotif terbesar yang mengekspor produknya ke berbagai negara. Pabrikan asal China ini terus meningkatkan ekspor dengan delapan unit kapal pengangkut pembawa mobil (car carrier).
Berikut 5 artikel terpopuler di kanal otomotif pada Kamis, 7 Maret 2024
1. Pulang dari Australia, Jokowi Bawa Oleh-oleh Pengembangan EV Bersama
Hal itu sebagai cara tindak bersama dalam menghadapi perubahan iklim, pengembangan ekonomi digital, sampai tekanan politik atas negara atau kawasan lain.
"Saya mendorong pelaku bisnis Australia untuk turut mendukung pembangunan EV (electric vehicle) ecosystem ASEAN seperti perusahaan nikel Australia Nickel Industries yang telah berinvestasi di Morowali, Sulawesi," kata Jokowi dalam Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN-Australia, sebagaimana keterangan tertulisnya, Rabu.
2. BYD Siapkan 8 Kapal Pengangkut Genjot Ekspor EV dari China
Dikutip dari Asia.nikkei.com, Kamis (7/3/2024), BYD berencana untuk meningkatkan kapal laut pengangkut mobil menjadi delapan dalam waktu dua tahun untuk meningkatkan dan memenuhi kebutuhan ekspor.
3. Soal MPV Listrik, BYD Akui Konsumen Indonesia Punya Minat Unik
Mobil multi purpose vehicle (MPV) digadang-gadang sebagai segmentasi favorit yang sangat digemari oleh konsumen Indonesia.
Banyak faktor yang melatarbelakangi, utamanya karena dimensi kabin luas dan sanggup membawa banyak penumpang.
4. Awal Mula BMW E30 Mulai Kembali Diburu Pencinta Otomotif
Banyak mobil lawas yang masih diminati hingga saat ini. Salah satunya adalah BMW E30 yang kembali diburu para pencinta otomotif beberapa tahun belakangan ini.
E30 merupakan sedan BMW yang diproduksi pada era '80-an awal hingga '90-an awal. Populasinya cukup banyak di dunia, termasuk di Indonesia yang dijual dengan skema Complete Knock-Down dengan komponen yang didatangkan langsung dari Jerman.
5. Gaji Bagnaia Musim 2024 Terungkap, Status Juara Dunia MotoGP
Francesco Bagnaia jadi pebalap Ducati pertama yang memperpanjang kontraknya hingga 2026. Dengan titel juara dunia dua kali beruntun MotoGP 2022 dan 2023, Bagnaia tentunya memiliki gaji yang sangat tinggi.
Dikutip dari Es.motorsport.com, Kamis (7/3/2024), pebalap Italia ini dibayar per musim sekitar 7 juta euro atau sekitar Rp 119 miliar. Tapi, penghasilannya secara total dalam satu musim bisa mencapai 10 juta euro atau sekitar Rp 170 miliar.
https://otomotif.kompas.com/read/2024/03/08/060200615/-populer-otomotif-pulang-dari-australia-jokowi-bawa-oleh-oleh-pengembangan