Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Road Trip Pakai Honda Brio Jakarta-Surabaya, Siapkan Dana Rp 1,3 Jutaan

JAKARTA, KOMPAS.com - Libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) bersamaan juga dengan liburan sekolah. Banyak masyarakat yang bervakansi ke luar kota menggunakan mobil pribadi.

Salah satu kota yang menjadi tempat tujuan untuk berlibur adalah Surabaya. Sebab, dari kota ini banyak juga yang sekadar transit sebelum ke wilayah Jawa Timur lainnya. Jarak dari Jakarta ke Surabaya sekitar 782 km.

Pelancong bisa memanfaatkan Tol Trans Jawa dengan melalui Tol Jakarta-Cikampek, Cikopo-Palimanan, Palimanan-Kanci, Kanci-Pejagan, lanjut ke Pejagan-Pemalang, Pemalang-Batang, Batang-Semarang, kemudian Semarang ABC, Semarang-Solo, Solo-Ngawi, Ngawi-Kertosono, Kertosono-Mojokerto, dan Mojokerto-Surabaya.

Berikut rincian tarif di tiap ruas tol untuk kendaraan Golongan I, dikutip dari bpjt.pu.go.id, Selasa (20/12/2023):

Tol Dalam Kota: Rp 10.500
Tol Jakarta-Cikampek (Japek): Rp 20.000
Tol Cikopo-Palimanan (Cipali): Rp 119.000
Tol Palimanan-Kanci (Palikanci): Rp 13.500
Tol Kanci-Pejagan: Rp 29.500
Tol Pejagan-Pemalang: Rp 60.000
Tol Pemalang-Batang: Rp 46.000
Tol Batang-Semarang: Rp 111.500
Tol Semarang ABC: Rp 5.000
Tol Semarang-Solo: Rp 92.000
Tol Solo-Ngawi: Rp 131.000
Tol Ngawi-Kertosono: Rp 98.000
Tol Kertosono-Mojokerto: Rp 31.000
Tol Mojokerto-Surabaya: Rp 31.500

Jadi, total perjalanan Jakarta-Surabaya untuk kendaraan Golongan I, biaya tolnya mencapai Rp 798.500.

Salah satu mobil yang banyak digunakan adalah Honda Brio. Redaksi Kompas.com pernah mengetes konsumsi BBM mobil perkotaan ini dan hasilnya untuk rute luar kota adalah 20,7 kilometer per liter.

Jadi, Brio akan membutuhkan sekitar 37,7 liter. Dengan harga Pertalite per Desember 2023 sebesar Rp 10.000, maka pelancong perlu menyiapkan uang bensin Rp 377.000.

Sedangkan untuk pemakaian Pertamax dengan harga Rp 13.350 per Desember 2023, maka biaya yang perlu dipersiapkan adalah Rp 505.000.

Jika ditotal semuanya, maka untuk perjalanan liburan dari Jakarta-Surabaya dibutuhkan biaya sekitar Rp 1.175.500 hingga Rp 1.303.500. Dengan catatan, biaya tersebut hanya untuk tarif tol dan bensin.

https://otomotif.kompas.com/read/2023/12/20/162200815/road-trip-pakai-honda-brio-jakarta-surabaya-siapkan-dana-rp-13-jutaan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke