Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bukan Ganjil Genap Motor, Ada Cara Alternatif Turunkan Polusi Jakarta

JAKARTA, KOMPAS.com – Baru-baru ini Kepolisian Republik Indonesia menggaungkan solusi menekan tingkat polusi udara di Jakarta dengan penerapan ganjil genap bagi sepeda motor. Padahal ada cara lebih efektif untuk menurunkan emisi gas buang.

Ahmad Safrudin, Direktur Eksekutif Komite Penghapusan Bensin Bertimbal (KPBB), mengatakan, ganjil genap motor lebih ampuh mengatasi masalah polusi udara ketimbang ganjil genap mobil.

Alasannya, berdasarkan data KPBB, jumlah share polusi dari motor lebih banyak ketimbang kendaraan jenis lain, seperti truk, bus, dan mobil pribadi.

Share polutan sepeda motor untuk partikel debu diklaim sebanyak 44,53 persen. Sementara unsur karbon monoksida sepeda motor mencapai 70 persen, dari total emisi seluruh kendaraan bermotor.

Namun, penerapan ganjil genap motor dinilai masih kurang efektif untuk menurunkan tingkat polusi udara di Jakarta.

“Kan ERP seharusnya yang paling efektif, Electronic Road Pricing. Artinya kita terapkan kebijakan yang sudah lama kita rancang. Sejak 2010 kan kita sudah menyampaikan ke pemerintah untuk menerapkan ERP,” ujar pria yang akrab disapa Puput, kepada Kompas.com (13/10/2023).

“Jadi nanti enggak ada cerita ganjil genap atau apa. Karena kalau sepeda motor nanti akan diakali. Sampai saat ini kan orang-orang satu rumah bisa punya sepeda motor 2 atau 3, bahkan 4. Setiap orang rata-rata punya,” kata dia.

Seperti diketahui, ERP menerapkan biaya pada pengendara atas kemacetan yang disebabkannya. ERP dilakukan untuk mengurangi jumlah kendaraan di jalan.

Tujuannya supaya tidak macet, meningkatkan efisiensi perjalanan, serta mendukung kita untuk beralih ke transportasi yang lebih ramah lingkungan.

“Jadi dalam konteks ini akan lebih pas ERP, untuk sepeda motor maupun mobil. Kecuali angkutan umum yang pelatnya kuning terbebas dari ERP,” ucap Puput.

Selain menerapkan ERP, Puput juga menyarankan pemerintah agar menghapus BBM Euro 2 dan beralih menggunakan BBM Euro 4.

Sebagai informasi, BBM standar Euro 2 seperti Pertalite atau Bio Solar sudah tidak direkomendasikan bagi kendaraan modern, karena menghasilkan emisi gas buang yang lebih tinggi.

“Kemudian, harus tegas konteks bahan bakar. Karena bahan bakar kita dapat dikatakan amat sangat buruk,” kata Puput.

“Misalnya Pertalite, itu kan bahan bakar buruk. Di negara lain sudah enggak dipakai, di ASEAN pun enggak ada. Paling rendah standar Euro 4, BBM Euro 4 itu Pertamax Turbo,” ujarnya.

https://otomotif.kompas.com/read/2023/10/14/064200215/bukan-ganjil-genap-motor-ada-cara-alternatif-turunkan-polusi-jakarta

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke