JAKARTA, KOMPAS.com - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) menjadi salah satu pabrikan otomotif yang siap meramaikan ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023.
Pada pameran tersebut, Mitsubishi Motors juga akan memamerkan eK X EV, mobil kei full listrik untuk pertama kalinya di luar Jepang, bersama dengan Minicab-MiEV, kendaraan listrik komersial (EV) kelas onebox kei–car yang direncanakan akan diproduksi secara lokal di Indonesia.
Pabrikan berlambang tiga berlian itu juga akan memamerkan model-model yang dijual di Indonesia, termasuk Xpander dan Xpander Cross, juga SUV bongsor Pajero Sport.
“Di GIIAS mendatang, kami berharap semakin banyak pelanggan yang akan menemukan apa yang ditawarkan Mitsubishi Motors,” ucap Seiji Watanabe, General Manager Divisi Desain Mitsubishi Motors, Senin (31/8/2023).
Bicara soal eK X EV, mobil kei car listrik yang memiliki tampang seperti Mitsubishi Xpander ini sebelumnya sudah lebih dulu diperkenalkan di global.
eK X EV merupakan kendaraan listrik (EV) baru yang memasuki kategori dengan eK X series 4.
Kei car Mitsubishi ini menawarkan cita rasa SUV serta jarak tempuh yang cukup untuk penggunaan sehari-hari dengan harga yang terjangkau yakni mulai dari 2.398.000 hingga 2.932.600 yen, atau setara Rp 275 jutaan sampai Rp 293 jutaan.
Menyoal jantung pacu, eK X EV ini dilengkapi dengan baterai penggerak yang baru dikembangkan dengan total kapasitas daya 20 kilowatt (kWh). Di atas kertas, torsi maksimum yang dihasilkan adalah 195 Nm.
eK X EV menawarkan jangkauan berkendara 180 Km dalam sekali pengecasan, ini cukup untuk penggunaan keseharian seperti bepergian dan berbelanja.
Soal fitur, mobil ini sudah memiliki tiga mode berkendara yang dapat dipilih oleh pengemudi untuk menyesuaikan dengan kondisi berkendara. Mulai dari mode normal, mode Eco, hingga mode Sport.
https://otomotif.kompas.com/read/2023/08/01/070200115/mitsubishi-pastikan-bawa-mobil-listrik-ek-x-ev-di-giias-2023