JAKARTA, KOMPAS.com - Ajang Indonesia International Motow Show (IIMS) berlangsung pada 16-26 Februari 2023 di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat.
Pameran otomotif yang berlangsung selama 11 hari ini menampilkan deretan mobil keluaran baru. Bahkan beberapa merek membawa mobil konsep yang belum pernah diperkenalkan di Indonesia.
Chery menjadi salah satu pabrikan yang membawa mobil baru yakni Omoda 5. Mobil ini sebelumnya sudah dipamerkan di IIMS 2022, Namun Omoda 5 tahun ini hadir dengan setir kanan yang bisa dicoba langsung.
Kemudian ada DFSK, yang membawa dua produk dengan penggerak motor listrik berbasis baterai. Model pertama SUV ringkas lima penumpang (5 seater) dan satu lagi pikap EV.
Selanjutnya ada pabrikan Inggris, MG, yang membawa mobil listrik berbasis baterai yaitu MG4 EV yang punya tampilan unik.
Ada juga Mitsubishi yang memamerkan mobil konsep XFC di IIMS 2023. Mobil ini merupakan prototipe compact SUV yang akan menawarkan pengalaman baru dalam berkendara. Jika diproduksi secara massal, mobil ini bakal bersaing dengan Honda HR-V dan Hyundai Creta.
Produsen otomotif lainnya yang meluncurkan mobil baru adalah Subaru dengan produk World Rally Experimental (WRX) ke Indonesia. Sedan empat pintu itu punya aura reli yang khas dari Subaru.
Suzuki juga menjadi pabrikan yang tak mau kalah membawa mobil baru ke Tanah Air. Pabrikan Jepang itu meluncurkan kembali SUV andalannya yakni Grand Vitara setelah berhenti produksi pada enam tahun lalu. SUV menengah ini diimpor utuh dari India.
Pabrikan Jepang lainnya yang turut membawa mobil baru di IIMS 2023 adalah Corolla Cross Hybrid GR Sport. Mobil yang diimpor secara utuh dari Thailand itu menjadi model GR pertama dengan teknologi hibrida di Indonesia.
Wuling juga turut membawa SUV ringkas terbarunya, yakni Wuling Alvez yang memasuki segmen baru yaitu compact sport utility vehicle (SUV) ringkas.
Terakhir ada Esemka, merek mobil asal Solo, Jawa Tengah, yang turut meluncurkan kendaraan listrik yakni Esemka Bima EV. Mobil ini merupakan minibus atau bisa juga disebut van. Saat ini di Indonesia ada satu model yang bermain di segmen tersebut yaitu DFSK Gelora.
Sebagai informasi, IIMS 2023 akan digelar selama 11 hari, pada 16-26 Februari 2023, di JIExpo Kemayoran, Jakarta Timur. Harga tiket masuk (HTM) IIMS 2023 sebesar Rp 50.000 selama hari biasa (Senin-Kamis) dan Rp 85.000 selama akhir pekan (Jumat-Minggu).
Sedangkan untuk harga tiket masuk IIMS 2023 yang mencakup acara IIMS Infinite Live akan dikenakan biaya sebesar Rp 200.000 untuk hari biasa dan Rp 250.000.
https://otomotif.kompas.com/read/2023/02/20/122200315/daftar-mobil-baru-yang-tersedia-di-iims-2023