JAKARTA, KOMPAS.com - All New Daihatsu Ayla resmi diperkenalkan di Indonesia. Hatchback generasi kedua yang pertama kali hadir pada 2013 itu belum punya banderol resmi alias belum dijual untuk umum.
Direktur Pemasaran Astra Daihatsu Motor (ADM), Sri Agung Handayani, menutup keran informasi mengenai perilisan harga. Menurutnya saat ini mobil low cost green car (LCGC) itu masih berupa mobil konsep bukan produk launching.
"Aku tunggu kehadiranmu supaya tidak penasaran," kata Sri Agung saat dimintai keterangan di Jakarta, Rabu (15/2/2023).
Sri Agung mengatakan tidak khawatir bahwa konsumen akan penasaran. Menurut dia, jika menyangkut produk yang mengalami ubahan besar alias major change, Daihatsu biasa memperkenalkan dulu kepada masyarakat baru meluncurkan.
"Iya justru konsumen yang kami perhatikan. Nanti suara konsumen yang kami perhatikan," kata dia.
Sri Agung juga tidak khawatir bahwa konsumen menahan pembelian All New Ayla karena calon konsumen terlalu lama digantung.
"Ya bisa jadi. Tapi kami sudah mengatur semuanya, tinggal bagaimana nanti konsumennya. Ya kita lihat nanti bagaimana, tapi hari ini kami memperkenalkan," ujar dia.
https://otomotif.kompas.com/read/2023/02/15/134100715/kapan-harga-all-new-daihatsu-ayla-diumumkan-