Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Motor Replika MotoGP dan WorldSBK Ducati Langsung Ludes

JAKARTA, KOMPAS.com - Ducati merayakan gelar juara dunia dengan meluncurkan replika motor MotoGP dan World Superbike (WorldSBK). Replika dengan basis Panigale V4 tersebut langsung ludes alias laris terjual habis.

Ducati membuat replika motor milik Francesco Bagnaia dan Alvaro Bautista dengan jumlah yang sangat terbatas, yakni 260 unit. Alasannya karena Ducati pertama kali berdiri pada 1926.

Banderol satu unit motor replika tersebut juga cukup fantastis, yakni 63.000 euro atau sekitar Rp 1 miliar. Meski harganya selangit, motor tersebut tetap terjual semuanya.

Dikutip dari Speedweek.com, Sabtu (24/12/2022), Ducati melaporkan bahwa 260 unit motor replika tersebut sudah terjual semuanya hanya dalam beberapa hari.

Francesco Milicia, VP Global Sales & Aftersales Ducati, mengatakan, 2022 jadi tahun yang luar biasa untuk Ducati, baik di trek maupun di pasar.

"Ini menegaskan integrasi dan transfer teknologi dan pengetahuan yang berkelanjutan antara produksi dan balap, yang tak tertandingi di dunia sepeda motor," ujar Milicia.

"Kami pikir cara terbaik untuk berbagi kesuksesan dengan Ducatisti yang bersemangat adalah dengan menawarkan mereka motor eksklusif dan bernomor, ditandatangani oleh Pecco dan Álvaro," kata Milicia.

"Pada saat merek kami sekokoh sebelumnya dan melihat ke masa depan, kami juga ingin memberikan penghormatan kepada sejarah kami dan memperingati berdirinya Ducati, yang terjadi pada tahun 1926, dengan kedua replikanya," ujarnya.

Panigale V4 edisi MotoGP dan WSBK bakal tersedia dalam konfigurasi kursi tunggal saja, lalu kopling kering STM-EVO SBK dan knalpot Akrapovic street-legal.

Komponen khusus lainnya termasuk kaliper Brembo Stylema dengan master silinder Brembo MCS, yang memiliki fitur penyetelan jarak jauh.

Nantinya, tiap motor yang dikirim akan dikemas dengan grafis khusus dan akan dilengkapi dengan sertifikat keaslian, cover motor khusus, dan sistem akuisisi data Ducati Data Analyzer.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/12/24/074200815/motor-replika-motogp-dan-worldsbk-ducati-langsung-ludes

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke