JAKARTA, KOMPAS.com - Beberapa pabrikan sudah mulai memasarkan kendaraan elektrifikasinya. Tidak hanya mobil listrik, tapi juga mobil berteknologi hybrid.
Selama tahun 2022 ini, ada tiga pabrikan yang meluncurkan tiga model mobil hybrid. Uniknya, ketiga mobil hybrid ini memiliki konsep yang berbeda-beda.
Berikut ini deretan mobil hybrid yang meluncur selama tahun 2022:
1. Suzuki Ertiga Hybrid
Berbeda dengan mobil elektrifikasi yang seluruh sumber tenaganya mengandalkan listrik, All New Ertiga Hybrid menggunakan sumber tenaga yang berasal dari mesin bensin konvensional digabungkan dengan ISG (Integrated Starter Generator) dan Lithium-Ion Battery.
ISG berfungsi sebagai motor dan generator yang menangkap dan menyimpan energi listrik ke Lithium-Ion Battery. Energi listrik inilah yang menjaga komponen kelistrikan mobil tetap menyala saat mobil dalam posisi berhenti (engine auto start stop aktif), sehingga akan membuat konsumsi bahan bakar lebih efisien karena tidak terjadi proses pembakaran.
Harga Suzuki Ertiga Hybrid
- All New Ertiga Hybrid SS - AT Rp 292.300.000
- All New Ertiga Hybrid SS - MT Rp 281.300.000
- All New Ertiga Hybrid GX - AT Rp 281.300.000
- All New Ertiga Hybrid GX - MT Rp 270.300.000
2. Wuling Almaz Hybrid
Perbedaannya adalah di Almaz Hybrid ini sistem hybrid-nya sudah punya Multi-mode. Sehingga, bisa menggunakan sistem seri dan paralel.
Almaz Hybrid menggunakan Dedicated Hybrid Transmission (DHT) yang bisa mempunyai kemampuan menggabungkan antara mesin bensin dengan motor listrik, maka Almaz Hybrid ini juga punya kemampuan untuk EV Mode.
Harga Wuling Almaz Hybrid : Rp 470.000.000
3. Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid
Innova Zenix Hybrid bisa melaju hanya dnegan mode EV. Tapi, dengan kecepatan dan jarak yang terbatas. Ketika baterai mulai kekurangan daya listrik, mesin bensinnya akan bekerja, tapi hanya untuk mengisi daya baterai lewat generator.
Harga Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid
- Innova Zenix Hybrid 2.0 G CVT : Rp 458.000.000
- Innova Zenix Hybrid 2.0 V CVT : Rp 522.150.000
- Innova Zenix Hybrid 2.0 V CVT Modellista : Rp 532.200.000
- Innova Zenix Hybrid 2.0 Q CVT TSS : Rp 601.150.000 Innova Zenix Hybrid 2.0 Q CVT TSS Modellista Rp 611.000.000 (non premium color)
- Innova Zenix Hybrid 2.0 Q CVT TSS Modellista : Rp 614.000.000 (premium color)
https://otomotif.kompas.com/read/2022/12/21/192200115/deretan-mobil-hybrid-yang-meluncur-selama-tahun-2022