Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Italjet Dragster 500GP dan Motor Listrik E01 Hadir di EICMA 2022

Mengutip Visordown, Dragster 500GP merupakan versi lebih besar dari Dragster 125 dan Dragster 200 yang sudah meluncur tahun lalu, dan merupakan salah satu skutik termahal yang dijual di Indonesia.

Secara tampilan Dragster 500GP tidak beda jauh dengan dua saudaranya. Motor dirancang di Italjet Style Center di Castel Guelfo, Bologna, Italia. Tampangnya agresif dengan lekuk ekstra tajam.

Proporsi motor kekar dengan rangka trelis yang sengaja diekspos. Tampilan sporty dengan balutan warna merah di rangka, putih di bodi, dan hitam di bagian detail yang sekilas mirip dengan Ducati.

Mesin 450cc, DOHC, 4-katup dengan radiator sebagai pendinginan serta knalpot ganda model under belly yang mampu menghasilkan tenaga 43 tk pada 8.000 rpm dan torsi 43 Nm pada 6.000 rpm.

Sedangkan Dragster e01 merupakan motor berpenggerak baterai. Prototipe yang hadir di EICMA 2022 merupakan versi final sebelum resmi meluncur yang ditengarai hadir pada pertengahan 2023.

Dragster e01 alias Dragster listrik kabarnya akan digerakkan dinamo berdaya puncak 6kW dan 12kW. Belum ada konfirmasi meengai teknis, namun soal desain mirip seperti yang lain berdesain agresif.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/11/10/104200215/italjet-dragster-500gp-dan-motor-listrik-e01-hadir-di-eicma-2022

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke