Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[POPULER OTOMOTIF] Harga BBM Pertamina Naik Lagi, Shell, BP dan Vivo Turun Harga | USV Bekas Rp 100 Jutaan per Agustus 2022, Dapat Rush sampai BR-V

JAKARTA, KOMPAS.com - Pertamina per 3 Agustus 2022 kembali menaikkan harga BBM non subsidi. Ada tiga produk yang alami kenaikan harga, yakni Pertamax Turbo, Pertamina Dex, dan Dexlite.

Irto Ginting, Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga mengatakan, harga BBM non subsidi fluktuatif, mengikuti harga minyak dunia atau ICP.

"Tercatat, harga rata-rata ICP per Juli di angka 106.73 USD/barel, masih lebih tinggi sekitar 24 persen dari harga ICP pada Januari 2022. Harga ICP ini memang sangat fluktuatif, namun harganya masih cukup tinggi," kata Irto kepada Kompas.com, Rabu (3/8/2022).

Sementara itu, Sport Utility Vehicle (SUV) merupakan salah satu model kendaraan roda empat yang digemari masyarakat Indonesia, karena tangguh, dinamis, serta memiliki ketinggian yang cukup untuk digunakan berbagai aktivitas.

Tak heran, para pabrikan otomotif pun senantiasa memberikan perhatian pada segmen ini. Terlihat dari banyaknya peremajaan model dan produk baru yang mengisi pasar.

Hanya saja bagi sebagian orang harga dari kendaraan berjenis SUV belum bisa dijangkaunya. Sehingga, pasar mobil seken atau bekas menjadi jalan alternatif.

Selengkapnya, berikut ini 5 artikel terpopuler di kanal otomotif pada Rabu, 3 Agustus 2022.

1. Harga BBM Pertamina Naik Lagi, Shell, BP dan Vivo Turun Harga

Untuk Pertamax Turbo (RON 98), terdapat penyesuaian harga menjadi Rp 17.900. Lalu Pertamina Dex (CN 53) menjadi Rp 18.900, dan Dexlite (CN 51) menjadi 17.800 per liter. Harga ini berlaku mulai 3 Agustus 2022.

"BBM non subsidi naik bertahap menuju harga keekonomian. Tapi produknya tetap paling kompetitif," ucap Irto.

Sedangkan untuk produk BBM subsidi yakni Solar dan Pertalite tidak mengalami kenaikan harga. Begitu juga untuk Pertamax yang harganya masih bertahan di Rp 12.500 per liter.

2. SUV Bekas Rp 100 Jutaan per Agustus 2022, Dapat Rush sampai BR-V

Dari pantauan Kompas.com pada beberapa situs jual beli mobil bekas daring, keberadaan SUV bekas cukup beragam. Bahkan dengan dana Rp 100 jutaan pun, Anda sudah bisa menggarasikannya dengan usia tak terlalu tua.

Namun patut diperhatikan, saat membeli mobil bekas calon pembeli perlu untuk memperhatikan secara rinci plus-minus mobil supaya tidak keluar dana lebih banyak untuk perbaikan nanti.

Berikut harga SUV murah di beberapa bursa mobil bekas daring per-Agustus 2022.

3. Cara Baru Periksa Pajak Kendaraan Secara Online

Pemerintah berupaya agar masyarakat taat membayar pajak kendaraan dengan melakukan berbagai strategi. Salah satunya memberikan ancaman bakal menghapus data kendaraan bagi kendaraan yang telat bayar pajak dua kali setelah masa berlaku STNK 5 tahunan habis.

Ancaman tersebut belum berlaku dan masih dalam tahapan sosialisasi. Meskipun demikian wacana tersebut sudah dibahas oleh pihak kepolisian dan akan diberlakukan.

Sehingga, bagi pemilik kendaraan yang hendak melakukan pengecekan besaran pajak yang menunggak beserta dendanya, bisa memanfaatkan teknologi. Dalam hal ini, tidak perlu datang ke kantor pajak atau samsat, pengecekan dapat dilakukan secara daring.

4. Banyak Motor Listrik di GIIAS 2022, Ini Komentar Gaikindo

Pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Show (GIIAS) tahun ini akan berfokus pada pengenalan teknologi kendaraan bermotor listrik, alias electric vehicle (EV).

Hal terkait secara ringkas terlihat dari daftar perserta yang mayoritas diisi oleh pabrikan otomotif yang berfokus pada teknologi EV, khususnya roda dua, seperti Davigo, Gesits, Selis, Smoot, sampai K-EVCBU.

Bahkan, asosiasi juga mengikutsertakan PT PLN sebagai pemasok listrik untuk kendaraan jenis itu, melalui fasilitas Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) dan Stasiun Penukaran Baterai Kendaraan Listrik Umum (SBKLU).

5. Daftar City Car Bekas Rp 100 Jutaan, Dapat Yaris sampai Jazz

City car atau mobil perkotaan merupakan suatu kendaraan pribadi yang cukup cocok untuk digunakan dalam aktivitas sehari-hari. Salah satu alasannya, adalah faktor dimensi mobil yang relatif ringkas tapi bertenaga.

Apalagi biasanya mobil jenis ini tersedia dua baris bangku dan bagasi kecil pada buritan. Cukup cocok dengan gaya hidup masyarakat di perkotaan yang pergi ke kantor atau ke sekolah melewati jalan-jalan kecil.

Jika berbicara desain eksterior pun, segmen terkait juga punya keunggulan yaitu desain yang dinamis, berwarna, serta agresif. Cocok bagi anak muda yang suka berpergian dengan kerabat tapi tidak butuh ruang terlalu besar.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/08/04/060200715/-populer-otomotif-harga-bbm-pertamina-naik-lagi-shell-bp-dan-vivo-turun

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke