Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mudik Lewat Bekasi, Perhatikan Rekayasa Lalu Lintasnya

JAKARTA, KOMPAS.com - Satlantas Polres Metro Bekasi Kota menyiapkan dua rekayasa lalu lintas di Kota Bekasi guna menghadapi lonjakan pemudik pada masa Lebaran tahun ini, yang berlangsung mulai 28 April 2022 hingga 8 Mei 2022.

Diungkapkan Kapolres Metro Bekasi Kota Kombes Hengki, sedikitnya ada dua titik jalan di Kota Bekasi yang bakal diterapkan rekayasa lalin apabila pemudik melonjak drastis.

"Yaitu, di Harapan Indah dan Kalimalang. Tetapi situasional, ketika terjadi kepadatan nanti petugas lalu lintas kami sudah paham," katanya, Selasa (26/4/2022).

Hengki menjelaskan salah satu rekayasa lalu lintas, yakni pemudik dari arah Jakarta yang melintas di Jalan KH. Noer Alie Kalimalang, saat tiba di perempatan BCP bakal diarahkan lurus ke Jalan M Hasibuan.

Pada jalur terkait, pengendara sebelumnya tidak diperbolehkan lurus dan harus belok kiri ke Jalan Jenderal Ahmad Yani.

Selanjutnya, pada titik Harapan Indah, pemudik dari arah Jakarta di Jalan Sri Sultan Hamengkubuwono IX bakal diarahkan belok kiri berputar balik di bundaran Harapan Indah.

"Kami putar ke kiri dari Jakarta di Harapan Indah, di bundaran Harapan indah. Supaya jalurnya lebih panjang dan menghindari kemacetan yang luar biasa," ujar Hengki.

Sejauh ini, lanjut dia lagi, pemudik masih terpantau minim yang melintas di wilayah Kota Bekasi. Namun, diprediksi akan berangsur ramai seiring memasuki periode puncak arus mudik di 28-29 April 2022.

"Belum ada (ramai pemudik) ya, kalau beberapa hari yang lalu ada yang sebagian mendahului mudik dan puncaknya kami prediksi tanggal 28-29 April," kata dia lagi.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/04/27/070200715/mudik-lewat-bekasi-perhatikan-rekayasa-lalu-lintasnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke