JAKARTA, KOMPAS.com - Mobil bekas kerap jadi pilihan masyarakat dengan dana terbatas karena harga yang diterapkan jauh lebih murah dibandingkan unit barunya.
Selain itu, mengingat kendaraan baru kerap memiliki masa inden panjang, wajar apabila pasar ini menjadi alternatif pilihan karena cenderung lebih cepat sampai garasi walau pilihannya cukup tricky.
Terlebih apabila pengguna ingin segera menggunakan mobil untuk mudik Lebaran 2022. Supaya memudahkan, kali ini redaksi Kompas.com sajikan beberapa pilihan mobil bekas dengan patokan dana Rp 80 jutaan.
Dihimpun dari beberapa bursa mobil bekas, dengan besaran kocek segitu pilihannya cukup banyak baik untuk sedan maupun kendaraan keluarga alias multi purpose vehicle (MPV).
Tapi rata-rata semuanya berada di tahun produksi 2010 ke bawah. Jadi, untuk mendapatkan kondisi terbaik harus benar-benar dicek khususnya apakah mobil sudah pernah kecelakaan lalu lintas (tabrakan) atau belum.
Alternatif pertama ada Honda City 1.5 tahun produksi 2005-2010. Mobil ini sangat nyaman dengan desain yang tak lekang oleh waktu alias tak terlalu kuno.
Saat ini, harganya berada di kisaran Rp 80 juta sampai Rp 85 jutaan. Hal serupa juga berlaku bagi pesaingnya, Toyota Vios di tahun produksi yang sama dengan harga Rp 80 juta hingga Rp 82 jutaan.
Bosan dengan mobil buatan Jepang, Peugeot 408 2.0L bisa jadi pilihan lain bagi Anda yang mencari sedan bekas murah. Apalagi, tahun produksi kendaraannya masih lebih muda yaitu 2013-2015 dengan harga Rp 82 juta.
Namun kekurangan dari mobil terkait, bagian kaki-kaki yang cukup rapuh dan ketersediaan komponen terbatas dibanding pesaingnya.
Untuk mobil keluaraga, alternatif yang bisa dilirik ialah Honda Stream 1.7L tahun 2006 yang kini harganya berada di kisaran Rp 82 juta sampai Rp 85 jutaan. Tapi sangat sulit untuk mencari yang kondisinya laik jalan.
Lalu, Daihatsu Xenia 1.3 tahun 2010 juga mungkin bisa jadi pertimbangan. Apalagi, mobil terkenal tangguh dan ketersediaan komponen yang sangat banyak di pasaran. Saat ini, harganya ada di Rp 80 juta sampai Rp 83 jutaan.
Bila bosan dengan desainnya, Suzuki Grand Vitara 2.0 bisa saja menjadi alternatif. Hanya saja ketersediaannya di pasar mobil bekas tak sebanyak Xenia meski secara harga berbeda tipis.
https://otomotif.kompas.com/read/2022/04/13/110200515/alternatif-pilihan-mobil-bekas-rp-80-jutaan-untuk-mudik-lebaran-2022