JAKARTA, KOMPAS.com - Dewasa ini penggunaan aksesori roof box di atap mobil menimbulkan suatu kontroversi karena dinilai melanggar rancangan teknis kendaraan bermotor dan menyalahi peruntukannya.
Sebab, pertambahan beban keseluruhan dari kendaraan karena komponen tersebut dianggap mempengaruhi daya angkut. Sehingga, menyebabkan pengendalian mobil berubah dan berpotensi menyebabkan kecelakaan.
Pihak Kepolisian RI pun memastikan bila ada prilaku terkait, akan ditilang. Jadi, penting untuk pemilik kendaraan memilih roof box yang pas dengan mempertimbangkan ukuran dan bobot maksimal mobil.
Aftersales Division Head Auto2000 Nur Imansyah Tara mengatakan, cara termudah untuk mencari roof box yang tepat adalah memperhatikan dan mencatat lebih dulu ukuran atap mobil.
"Dari data yang dimiliki, tinggal cari saja yang sesuai," katanya belum lama ini.
"Kemudian, pahami beban maksimal yang bisa ditampung mobil. Sebab setiap mobil memiliki beban maksimal berbeda-beda. Kalau tidak tepat atau terlalu berat, atap mobil bisa penyok dan mempengaruhi stabilitas," lanjut Imansyah.
Menurut dia, kesalahan yang sering dilakukan pemilik mobil adalah tidak mau mencari tahu hal ini. Padahal kapasitas roof box yang cukup besar dapat mempengaruhi kondisi struktur atap mobil.
Untuk mencari informasi beban maksimal yang dapat ditampung mobil, pemilik bisa mengurangi gross weight dengan curb weight. Kemudian kurangi dengan total beban penumpang.
Selanjutnya, pilih roof box yang memiliki material terbaik. Alasan utama, supaya bagian itu tidak rusak karena sering terkena sinar matahari dan air hujan langsung.
"Sangat disarankan untuk memilih roof box berbahan plastik ABS. Material ini terhitung cukup kuat dan tahan air. Bobotnya sendiri tidak terlalu berat, hanya 10-15 kilogram," kata Imansyah.
Selain itu, pilih roof box yang sudah dilapisi lapisan pelindung sinar ultraviolet. Roof rack ini menjadi lebih awet walaupun terkena panas secara terus-menerus.
Terakhir, ketika ingin membeli roof box, perhatikan bentuknya, mengingat hal tersebut mampu memengaruhi aerodinamika mobil ketika melaju cukup kencang.
Jika tak sesuai, mobil menjadi lebih mudah goyang atau tidak stabil. Tentu saja kondisi ini dapat membahayakan.
"Sebenarnya, semakin rendah roof box, maka semakin tinggi tingkat aerodinamikanya. Tapi kapasitas barang juga pasti lebih berkurang," ucap dia.
https://otomotif.kompas.com/read/2022/01/10/165721415/supaya-tidak-ketilang-ini-tips-cari-ukuran-roof-box-mobil-yang-pas