JAKARTA, KOMPAS.com - Kendaraan umum merupakan salah satu lokasi yang bisa menjadi potensial tersebarnya epidemi virus corona atau Covid-19 di masyarakat Indonesia. Alasan ini yang mendorong Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mengeluarkan sejumlah kebijakan terkait wabah tersebut.
Salah satunya, upaya Dinas Perhubungan (Dishub) mengeluarkan instruksi bagi para operator penyedia jasa transportasi umum, untuk melakukan pembersihan terhadap unit kendaraan operasional.
"Operator diminta melakukan pembersihan secara intensif dan berkala kendaraan umum, termasuk halte dan stasiun. Untuk operator reguler dan taksi online juga harus dibersihkan secara rutin tiap hari," kata Kepala Dishub Syafrin Liputo, saat dihubungi Kompas.com, Kamis (5/3/2020).
Syafrin menjelaskan, maraknya penyebaran virus corona harus ditangani dari hal terkecil yang kerap dilupukan, yakni masalah kebersihan. Sektor transportasi umum, seperti bus kota, armada taksi, dan lain sebagainya menjadi perhatian khusus karena setiap hari selalu dipadati banyak orang.
Dishub DKI meminta seluruh operator menjalankan pembersihan serta melakukan sosialisasi, baik bagi sopir dan juga penumpang. Semua kendaraan yang telah selesai digunakan beroperasi, ketika balik ke pol wajib dicuci dan dan dibersihkan dengan cairan antiseptik.
"Angkutan umum menjadi salah satu pertemuan banyak masyarakat saat beraktivitas, karena itu kami minta untuk memasang stiker soal pola penyebaran dan pencegahan corona, maksudnya sebagai edukasi. Dengan semakin banyak yang tahu, maka jadi hal positif untuk menghindari penyebarannya," ujar Syafrin.
"Kendaraan yang telah digunakan juga kami minta untuk dibersihkan, langkah ini penting untuk meminimalkan pergerakan penyebaran virus itu. Tak hanya angkutan umum reguler, yang berbasis aplikasi atau online juga demikian. Kita harus sama-sama menjaga lingkungan kita," kata dia.
Ketika ditanya akan sampai kapan instruksi tersebut berlaku, Syafrin menjelaskan tidak ada ketetapan pasti. Tapi akan menjadi hal yang sangat baik bila pola kebersihan selalu diterapkan oleh operator angkutan umum.
Selain untuk menangkan adanya penyebaran virus yang cukup mematikan tersebut, tentunya juga menjadi nilai lebih guna meningkatkan kenyamanan para pengguna angkutan umum tersebut.
https://otomotif.kompas.com/read/2020/03/06/104200315/cegah-corona-dishub-minta-angkutan-umum-jangan-abai-kebersihan