Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Daihatsu Kasih Kode Kalau Rocky Mau Dirakit di Indonesia

OSAKA, KOMPAS.com - Meski sudah dipamerkan dalam ajang Tokyo Motor Show (TMS) 2019 dan dikabarkan siap meluncur bulan depan di Jepang, tapi PT Astra Daihatsu Motor (ADM) masih menutup rapat informasi kehadiran Rocky di Tanah Air.

Direktur Pemasaran PT ADM Amelia Tjandra, menjelaskan bila sampai saat ini belum ada pembicaraan lebih lanjut soal Rocky di pasar Indonesia. Termasuk juga mengenai rencana produksinya.

"Sampai sekarang kami belum membicarakan itu, apalagi soal produksinya nanti akan di mana. Mau dibikinnya kapan saja belum tahu, jadi belum bisa di jawab," ujar Amel kepada wartawan di Fuji Speedway, Jepang, Jumat (25/10/2019) lalu.

Namun, Amel menjelaskan bila nantinya Rocky diluncurkan juga untuk Indonesia, maka bisa dipastikan statusnya bukan CBU dari Jepang.

Dalam kata lain, Daihatsu akan memproduksi Rocky di dalam negeri. Hal ini lantaran untuk mereduksi harga jualnya saat Rocky benar-benar masuk pasar otomotif Tanah Air.

Seperti diketahui, sebelumnya Amel juga mengatakan bila dari konsep dan logika, Rocky nantinya akan bermain di bawah segmen Terios, dengan demikian otomatis harga jualnya pun akan lebih rendah.

"Kalau kita tidak produksi di Indonesai itu akan mahal sekali, jalau kalau mau diproduksi harus di Indonesia, tidak mungkin dari Jepang kita bawanya," ucap Amel.

Daihatsu memang belum mengenalkan secara resmi adik dari Terios tersebut. Bahkan walau sudah mejeng dalam TMS, SUV compact tersebut pun hadir tanpa ada embel-embel Rocky di sekitar ekateriornya.

https://otomotif.kompas.com/read/2019/10/27/080200815/daihatsu-kasih-kode-kalau-rocky-mau-dirakit-di-indonesia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke