Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pilihan Desain SUV di Kacamata Petualang

SUV sudah beralih kekinian, salah satu identiknya, yaitu bodi mengotak, tidak melulu harus digunakan. Sudah muncul genre pada generasi baru, SUV membulat yang punya tampang klimis, yakni crossover.

Meski begitu desain SUV mengotak masih punya fans. Contohnya dari kalangan off-roader, Tunggul Birawa yang mengatakan lebih senang pakai SUV penggerak roda belakang buat harian.

Baca: Desain Kotak SUV yang Mulai Bergeser

“SUV sekarang, kalau ngomongin desain, agak terlalu manis, kurang tough. Saya lebih suka yang cenderung lebih kotak, misalnya Cherokee atau Nissan Terano,” ucap Tunggul belum lama ini.

Lain lagi dengan pendapat petualang darat yang sudah berkendara keliling dunia, Jeffrey Polnaja alias Kang JJ. Menurut Kang JJ, pilihan desain SUV tidak masalah asalkan bikin yang berada di kabin semakin ganteng.

“Kalau bisa dua-duanya, paduan SUV dan crossover. Akan lebih baik lagi kalau diesel biar mesinnya bisa non-stop ditinggal tidur semalaman,” kata Kang JJ.

Soal SUV, Kang JJ lebih perhatian pada masalah fungsional. Salah satu kriterianya, SUV harus irit, biar sering mencari SPBU yang bisa jadi susah dicari sepanjang perjalanan. 

https://otomotif.kompas.com/read/2017/10/12/144200615/pilihan-desain-suv-di-kacamata-petualang-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke